Liputan6.com, Toronto - Pelaksanaan upacara pengibaran bendera yang diselenggarakan oleh Konsulat Jenderal Republik Indonesia di Toronto (KJRI Toronto), Kanada menjadi momen yang tidak akan dilupakan bagi Yulian Marco Fonza Awairaro atau biasa disapa Marco, mahasiswa Indonesia asal Papua.
Marco yang merupakan penerima beasiswa dari Pemerintah Provinsi Papua begitu bangga saat memimpin upacara pengibaran bendera memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-74,yang diselenggarakan di Wisma Indonesia, Toronto, Kanada (17/8).
Advertisement
Baca Juga
"(Saya) Bangga dapat menjadi pemimpin upacara (bendera) di Toronto, Kanada tahun ini. Tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata," ujarnya setelah pelaksanaan upacara usai.
Mahasiswa semester tujuh yang tengah menempuh studi International Business di Humber College tersebut juga terharu saat pertama kali diminta oleh Konsul Jenderal RI Toronto untuk menjadi pemimpin upacara.
"Saya sangat bersyukur diberikan kepercayaan oleh Bapak Konjen RI menjadi pemimpin upacara pengibaran bendera. Terharu sekaligus bersyukur diberikan kesempatan yang langka ini," tambah Ketua Persatuan Mahasiswa Indonesia Kanada-Toronto (PermikaToronto) periode 2019-2020 yang baru saja terpilih tersebut.
Konsul Jenderal RI Toronto, Kanada Leonard F. Hutabarat Ph.D. menyatakan bahwa dirinya sengaja melibatkan peran mahasiswa dalam setiap kegiatan yang dilakukan oleh KJRI Toronto, termasuk upacara pengibaran bendera.
"Penting untuk melibatkan para pemuda Indonesia (dalam berbagai kegiatan). Saya sengaja memilih mahasiswa sebagai pemimpin upacara kali ini untuk membuktikan bahwa anak muda Indonesia dapat menerima dan menjalankan tanggung jawab yang diberikan," ungkap Konjen Leonard.
Selain itu, dirinya juga secara khusus menyampaikan kebanggaannya kepada Marco yang telah menjalankan tugasnya dengan sangat baik.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Ungkapan Bangga
"Bangga. Ini juga membuktikan bahwa pemuda Papua dapat diberikan tanggung jawab yang cukup besar. Bukti bahwa SDM Indonesia unggul," tegasnya.
Perayaan HUT RI ke-74 di Toronto, Kanada yang diselenggarakan oleh KJRI Toronto berlangsung dengan sangat meriah.
Selain pelaksanaan upacara pengibaran bendera, KJRI Toronto juga menyelenggarakan perlombaan pesta rakyat, Keruk Tumpeng dan demo memasak oleh Desi Trisnawati, Pemenang Master Chef Indonesia Season II yang mendemokan cara memasak Ayam Sambal Mata Bali, Telur Dadar Lombok dan Es Cendol.
Lebih dari 500 orang hadir pada perayaan HUT RI tersebut.
Advertisement