Liputan6.com, Kuala Lumpur - Sekolah Indonesia Kuala Lumpur mulai melakukan pengecekan suhu badan siswa, guru, pegawai, dan tamu yang memasuki lingkungan sekolah. Terhitung mulai 10 Maret 2020, ada pun aturan ini merupakan tindak lanjut dari imbauan Pemerintah Indonesia dan Kerajaan Malaysia terkait kewaspadaan dan deteksi dini penyebaran Virus Corona COVID-19.
Pengecekan ini akan dilakukan hingga waktu yang tidak ditentukan.
Advertisement
Sekolah Indonesia Kuala Lumpur juga mengimbau bagi siapapun yang merasa kurang sehat dibenarkan untuk beristirahat di rumah masing-masing, dan segera berobat ke rumah sakit atau klinik terdekat.
"Sekolah mengimbau kepada seluruh siswa, guru, dan staf agar senantiasa menjaga kesehatan, terutama di lingkungan sekolah dengan selalu mencuci tangan, mengkonsumsi makanan yang sehat juga bergizi serta menghindari tempat-tempat keramaian apabila berada di luar sekolah," demikian seperti tertulis oleh Kepala Sekolah Indonesia Kuala Lumpur Dr. Encik Abdul Hajar.