Buah-buah Ini Mirip Payudara Wanita

Coba perhatikan baik-baik gambar di atas. Benar bukan mirip payudara wanita?

oleh Benedikta Desideria diperbarui 01 Okt 2014, 19:00 WIB
Diterbitkan 01 Okt 2014, 19:00 WIB
Wah, Ada Buah Mirip Payudara Wanita
Waw ada juga buah yang mirip payudara wanita. (Foto: singaporebiennale.org)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Dilihat sekilas buah pada gambar di atas biasa saja, tapi coba perhatikan lebih detil. Buah yang berbentuk memanjang ini mirip dengan buah dada atau payudara wanita.

Buah yang berwarna putih agak merah jambu ini bentuknya mirip sayur oyong atau gambas dengan ujung yang menggelembung dan di tengah-tengahnya terdapat semacam puting pada tanaman rambat.

Siapa sangka tanaman dengan buah mirip payudara ini adalah hasil karya seni dari Vietnam bernama Nguyen Thi Hoai Tho. Bukan tanpa sebab ia membuat karya seperti ini.

Karya yang berjudul The Loofah Trellis ini merupakan sebuah bentuk protes terhadap pandangan kaum pria terhadap payudara yang mengendur baik karena usia maupun menyusui. Menurutnya, sebagian besar laki-laki beranggapan bahwa payudara yang mengendur tak lagi menarik, padahal ini terjadi karena aspek alami dari penuaan.

Jika dilihat secara detil, terlihat juga bahwa di buah oyong yang berujung payudara ini memiliki diperlihatkan ada stretch mark dan kerutan untuk memperlihatkan keadaan payudara sesungguhnya.

"Menurut saya cantik tak harus tentang apa yang terlihat," terang Tho seperti dilansir dari laman resmi Singapore Biennale pada Rabu (1/10/2014).

Karya Tho yang berbahan plastik ini sempat dipamerkan di pameran seni Biennale di Singapura pada 2013 lalu.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya