Tiongkok Miliki Pedoman Baru untuk Turunkan Kasus Obesitas

Pedoman ini sebagai langkah agar masyarakat di sana terhindar dari penyakit kronis, seperti diabetes

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 12 Apr 2016, 17:00 WIB
Diterbitkan 12 Apr 2016, 17:00 WIB
Cegah Obesitas Anak dengan Metode 5210
Pakar tumbuh kembang anak, Dr Aman Pulungan Sp A(K) memberi tips untuk mencegah obesitas atau kegemukan pada anak dengan 5210.

Liputan6.com, Jakarta Seratus orang dokter dan ahli gizi di Tiongkok selama satu tahun mengembangkan satu pedoman guna membantu individu menurunkan dan mempertahankan berat badan.

Sebuah laporan yang dirilis Komisi Kesehatan dan Keluarga Berencana Nasional (2015) menyebutkan 30 persen orang muda di China, berumur 18 tahun ke atas mengalami kelebihan berat badan. Jumlah ini meningkat tujuh persen dari 2002. Dan jumlah orang kelebihan berat badan terus meningkat dengan cepat di China dibanding negara maju. 

Pedoman ini dibuat sebagai langkah agar masyarakat di sana terhindar dari penyakit kronis. Obesitas adalah penyumbang utama dari penyakit kronis seperti diabetes.

Chen Wei dari Clinical Nutrition Branch of the Chinese Nutrition Society mengatakan, dalam beberapa tahun terakhir telah terjadi peningkatan jumlah orang yang mencari pengobatan untuk mengurangi berat badan. Akan tetapi metode yang tersedia di pasaran banyak yang tidak tepat, yang bahkan beberapa di antaranya membahayakan kesehatan.

Menurut Chen Wei, pedoman ini akan diadopsi pertama kali di 39 rumah sakit umum di 20 kota di Tiongkok tahun ini.

"Nantinya akan dibuka klinik khusus untuk mengurangi berat badan. Di sana semuanya akan dicatat dan diperiksa secara berkala," kata Chen dikutip dari Times of India, Selasa (12/4/2016).

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya