Cara Kate Middleton Tetap Langsing Meski Telah Lahirkan 2 Anak

Kepada salah satu tamu yang datang dalam sebuah acara di India, Kate Middleton mengungkapkan caranya tetap langsing usai memiliki 2 anak.

oleh Benedikta Desideria diperbarui 13 Apr 2016, 16:00 WIB
Diterbitkan 13 Apr 2016, 16:00 WIB
Kate Middleton
Banyak orang penasaran akan rahasia Kate menjaga tubuhnya tetap langsing.

Liputan6.com, New Delhi Masih ingat penampilan Kate usai melahirkan George serta Charlotte? Tubuhnya tak terlihat gemuk sama sekali. Penampilan Kate pun makin langsing setelah putra dan putrinya bertambah besar.

Banyak orang penasaran akan rahasia Kate menjaga tubuhnya tetap langsing. Pada saat kunjungan Kate dan Pangeran William ke India dan Bhutan, tepatnya pada pesta penghormatan ulang tahun Ratu Elizabeth ke-90, Profesor Bulbul Dhar-James memiliki kesempatan bertanya langsung pada Kate akan hal ini.

"Kami mengatakan, 'Bagaimana cara Anda menurunkan berat badan sesudah memiliki dua anak'," tutur Dhar-James kepada laman People mengutip pada Rabu (13/4/2016).

Kate langsung memberikan jawaban. "Aku hanya berlarian mengejar anak-anak," tutur Kate menjawab pertanyaan Dhar-James.

Dalam beberapa kesempatan memang terlihat Kate mengejar George yang sudah aktif berlarian ke sana ke mari. Usia George yang kini lebih dari dua tahun sedang senang-senangnya mengeksplorasi banyak hal membuat Kate terus bergerak mengikutinya.

Kate Middleton bermain bersama Pangeran George. (foto: justjared)

Dalam kesempatan tersebut Dhar-James pun menanyakan tentang kebiasaan Kate selalu menebarkan senyum cantiknya ke semua orang.

"Saya bertanya padanya 'Apakah Anda tidak lelah tersenyum?', dan ia menjawab, 'Saya hanya membalas senyum. Semua orang di sini sangat hangat'," tutur Dhar-James.

Kate Middleton bersama suami, Pangeran William dalam perayaan ulang tahun Ratu Elizabeth II

Tubuh langsing dan senyum indah sering hadir di wajah Kate. Tak heran membuat banyak orang menyukai wanita kelahiran 9 Januari 1982 ini. 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya