Liputan6.com, Jakarta Tubuh tentunya membutuhkan asupan protein setiap hari. Namun sering kali individu salah dalam mengatur asupan protein hariannya dan beralih pada suplemen berprotein tinggi sebagai penggantinya.
Protein berfungsi untuk menjaga keseimbangan tubuh agar tetap berenergi dan memperoleh berat badan tetap stabil dan sehat. Seperti dikutip laman Boldsky, Senin (29/8/2016) empat makanan super sehat berikut mengandung protein tinggi yang wajib dikonsumsi dalam diet harian Anda.
Baca Juga
1. Telur
Penelitian terbaru mengatakan satu butir telur memiliki enam gram protein yang baik untuk mengembalikan energi usai melakukan kegiatan fisik berat.
Advertisement
2. Buncis
Jika Anda vegetarian, sayuran hijau yang dikenal dengan nama buncis ini akan memenuhi kebutuhan protein harian. Satu cangkir penuh buncis memberikan 15 sampai 25 gram protein.
3. Kacang-kacangan
Satu cangkir kacang jenis ap apun memberikan 18 gram asupan protein jika dikonsumsi. Studi menunjukkan kacang menjadi salah satu makanan super sehat yang aman saat dikonsumsi setiap hari.
4. Ayam
Sumber protein paling lezat berasal dari daging ayam. Satu potong dada ayam mengandung 26 gram protein sehat yang dapat disantap dalam menu diet harian Anda.
Mengutip laman Live Strong, dalam satu hari setidaknya tubuh membutuhkan 50 gram asupan protein. Anda dapat memilih salah satu makanan berprotein dalam menu diet harian atau dengan menambahkan asupan protein pada camilan Anda.