Cara Mudah Hindari Gigitan Ular Saat Bertualang di Hutan

Bisa ular adalah sesuatu yang harus Anda hindari jika hobi Anda suka bertualang ke hutan atau mungkin naik gunung.

oleh Fitri SyarifahTassa Marita Fitradayanti diperbarui 29 Sep 2016, 17:30 WIB
Diterbitkan 29 Sep 2016, 17:30 WIB
6 Makanan Ekstrim Bikin Pria Jadi 'Greng'
Selama lebih dari 2.000 tahun, tradisi Canton telah menyatakan bahwa bisa dan darah ular kobra dapat meningkatkan kejantanan laki-laki. Lelaki Tiongkok biasa meminum darah kobra yang dicampur dengan sedikit alkohol (Istimewa)

Liputan6.com, Jakarta Buat Anda yang suka bertualang ke hutan, ada baiknya menggunakan perlindungan untuk menghindari gigitan ular. Salah satu cara yang bisa Anda lakukan adalah menggunakan celana jeans.

Ya, menurut penelitian yang dilakukan oleh National Center for Biotechnology Information (NCBI), celana jeans dapat mengurangi efek racun bisa ular.

Studi ini dilakukan dengan menggunakan dua model boneka manusia yang tidak memakai jeans dan yang memakai jeans.

Hasilnya, racun yang dilepaskan ular tidak langsung masuk ke tubuh manusia. Hal ini membuat peneliti berpikir, jeans ini terbukti efektif dalam mengurangi racun dari gigitan ular kecil maupun besar.

"Sebisa mungkin gunakan celana panjang jeans untuk menghindari gigitan ular," kata peneliti, seperti yang dilansir dari Discovermagazine, Kamis (29/9/2016).

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya