Rahasia Bugar Pelari Gawang Emilia Nova di Asian Games 2018

Emilia Nova dari cabang olahraga lari gawang berhasil menyumbangkan medali perak pada ajang Asian Games 2018.

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 27 Agu 2018, 12:00 WIB
Diterbitkan 27 Agu 2018, 12:00 WIB
Atletik : Emilia Nova
Pelari Indonesia, Emilia Nova, melakukan selebrasi usai berlaga pada nomor 100 meter lari gawang Asian Games di SUGBK, Jakarta, Minggu (26/8/2018). Emilia Nova menyabet medali perak setelah membukukan waktu 13,33 detik. (Bola.com/Peksi Cahyo)... Selengkapnya

 

Liputan6.com, Jakarta Pelari gawang Indonesia yang berhasil meraih medali perak pada Asian Games 2018, Emilia Nova, pernah membocorkan rahasianya agar tetap fit jelang pertandingan.

Pada saat mendapatkan suntik vaksinasi influenza di Gedung Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Senayan, Jakarta, kira-kira dua bulan yang lalu, Emil mengaku mengonsumsi seabrek multivitamin yang diberikan pelatih, dan mengimbanginya dengan mengonsumsi makanan sehat.

"Multivitamin yang paling sering aku konsumsi adalah vitamin C, untuk terhindar dari flu," ujar Emil.

Menurut Emil kala itu, persiapan Asian Games 2018 yang semakin mepet membuat jadwal latihan larinya semakin menggila. Sehingga tak dapat dimungkiri, rasa capai dan lelah kerap melanda.

Karena itu, Emil selalu mengimbangi dengan banyak makan makanan sehat di saat badan sudah terasa capai agar tidak gampang sakit.

"Makannya juga enggak sembarangan. Yang diperbanyak itu protein, sayuran, dan buah-buahan," ujarnya.

 

 

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.

 

Medali Perak untuk Emilia Nova

Atletik : Emilia Nova
Pelari Indonesia, Emilia Nova, melakukan selebrasi usai berlaga pada nomor 100 meter lari gawang Asian Games di SUGBK, Jakarta, Minggu (26/8/2018). Emilia Nova menyabet medali perak setelah membukukan waktu 13,33 detik. (Bola.com/Peksi Cahyo)... Selengkapnya

Emil berhasil menyumbangkan medali perak di ajang Asian Games 2018 pada Minggu, 26 Agustus 2018, malam dengan catatan waktu 13,33 detik.

Dia hanya terpaut 0,13 detik dari peraih medali emas, Hye Lim-jung, pelari asal Korea Selatan. Sementara pelari yang meraih medali perak adalah Lai Yiu Lui dari Hong Kong.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya