Liputan6.com, Jakarta Begitu banyak komik superhero Amerika yang dikenal, sebagian merupakan kreasi Stan Lee. Sebut saja Spider-Man, The Hulk, Iron Man, Doctor Strange, Fantastic Four, X-Men.
Kreativitas Stan Lee memberi kekuatan pada tokoh-tokoh karakter tersebut. Mengenang Stan Lee yang meninggal pada Senin, 12 November 2018, berikut empat hal yang menarik tentang pria yang berkiprah sebagai editor, produser film, dan penerbit luar biasa ini seperti dilansir Catawiki, Selasa (13/11/2018).
1. Berawal dari Captain Amerika di Usia 19
Advertisement
Terima kasih kepada pamannya, Robbie Solomon, Stan Lee (yang memiliki nama asli Stanley Martin Lieber) memulai karier sebagai asisten di Timely Comics pada 1939.
Debutnya sebagai penulis komik pada tahun 1941 ketika usianya 19. Saat itu ia diminta menulis teks untuk 'Captain America Foils the Bride' Revenge' di Captain America Comics No. 3.
Di karya ini, ia membumbuhkan namanya sebagai Stan Lee. Setelah itu, ia dipromosikan menjadi editor sementara.
2. Membawa Dunia Nyata ke Dunia Fantasi
Para pahlawan super kreasi Stan Lee bukanlah 'alien'. Mereka adalah orang-orang biasa yang mendapatkan kekuatan spesial secara kebetulan seperti Spider-Man, Fantastic Four, Daredevil.
Dalam cerita tersebut, Stan Lee memasukkan unsur-unsur layaknya manusia biasa seperti kehidupan keluarga, kekasih, dan teman-teman mereka. Ini membuat karya-karya Stan Lee sangat menyegarkan dan populer di 60-an dan seterusnya.
Saksikan juga video menarik berikut:
3. Sang Raja Kameo
Stan Lee memutuskan ingin masuk di film-film kreasinya. Dia pernah tampil sebagai kameo di X-Men (2000), di Iron Man 2 (2010), dan pernah jadi penjaga keamanan di Captain America: The Winter Soldier (2014). Serta sederet kehadiran kecil lainnya di film-film lain.
Selain di film, dirinya juga kerap hadir sebagai kameo di halaman komiknya. Misalnya di komik 'Fantastic Four Annual #3' tahun 1965.
5. Punya otobiografi dalam bentuk novel grafis
Setelah sering tampil sebagai kameo di banyak komik dan film, pada 2015 Stan Lee akhirnya memiliki buku komik tentang dirinya sendiri. Ini adalah otobiografi grafis penuh warna yang diilustrasikan oleh Colleen Doran berjudul Amazing Fantastic Incredible: A Marvelous Memoir.
Buku ini menceritakan kisah kehidupan Stan Lee dan bagaimana ia mengisi dunia komik.
Penulis: Adnandika Pangestu
Advertisement