Si Cantik Penelope Cruz dan Rahasia Akupunktur di Telinganya

Penelope Cruz terlihat mengenakan empat jarum tindik emas yang menembus tulang rawan telinganya. Ternyata itu bukan untuk gaya-gayaan tapi rahasia terapi akupunkturnya.

oleh Liputan6 diperbarui 25 Jan 2013, 10:39 WIB
Diterbitkan 25 Jan 2013, 10:39 WIB
penelope-cruz-tindik130125b.jpg
Coba amati lebih detail telinga artis cantik Hollywood Penelope Cruz di Venuto Al Mondo. Ternyata ia mengenakan empat jarum tindik emas yang menembus tulang rawan telinganya. Tindikan itu tersusun rapi dalam garis vertikal ke bawah daun telinganya. Dan tindikan itu bukan untuk gaya-gayaan, melainkan terapi.

Jarum itu digunakan untuk auriculotherapy, bentuk akupunktur yang merangsang titik-titik di daun telinga (telinga eksternal) dalam rangka mengurangi gangguan kesehatan di bagian lain di tubuh. Beberapa menyebutnya hanya sebagai 'Akupunktur Telinga'. Pengobatan ini secara resmi diakui WHO pada 1987.

Sebenarnya, jarum-jarum itu bisa diletakkan di beberapa tempat untuk membantu pemakainya dari kecanduan, kebiasaan, atau perilaku yang tidak diinginkan, dan secara luas jarum tersebut digunakan untuk membantu mengurangi rasa sakit kronis, linu panggul, tinnitus, depresi, masalah lambung, atau insomnia.

Terapi tersebut kini juga digunakan oleh para ahli kesuburan untuk membantu wanita yang berjuang untuk hamil. Salah satu alasan yang paling jelas dan sederhana menggunakan auriculotherapy adalah untuk membantu berhenti merokok.

Pengguna yang memakai jarum di telinga jika merasakan dorongan untuk merokok maka ia cukup menekan atau memutar jarum. Praktisi juga melaporkan terapi ini juga bagus untuk penurunan berat badan dan manajemen berat badan. Jarum yang digunakan membantu pelaku diet mengekang kecanduan dan menghentikan makan sepuasnya.

Pengobatan ini dikenalkan 50 tahun lalu oleh seorang dokter Prancis, Dr Paul Nogier, yang telah digunakan dalam pengobatan China dan Mesir selama ribuan tahun seperti dikutip Dailymail, Jumat (25/1/2013).

Dr Nogier melihat pasiennya menggunakan kauterisasi (pembakaran pembuluh darah arteri atau vena untuk menghentikan perdarahan) dengan cara aneh di telinga. Ia bertanya ke pria itu dan mengatakan kalau cara itu melakukan pengobatan sendiri untuk siatika (rasa nyeri yang menjalar dari punggung bawah hingga ke paha, betis, tumit dan telapak kaki baik pada satu sisi maupun kedua sisi kaki) dengan menggunakan dan mengadaptasi dari ilmu pengetahuan di Mesir.

Dan dari sana Dr Nogier mengembangkan pengobatan dengan merancang peta telinga yang ia temukan menyerupai bentuk yang janin terbalik yang digambarkan dengan titik, yang masing-masing berhubungan dengan bagian yang berbeda dari tubuh.

Kalau melihat peta Dr Nogier, jarum yang digunakan Penelope seolah-olah ditempatkan di zona yang disesuaikan dengan relaksasi otot, tulang punggung bagian bawah toraks, lutut, dan tengkuk, yang merupakan daerah di belakang kepala. Ini menunjuk kan pengobatan yang potensial untuk sakit punggung.

Jarum tersebut sangat kecil dan pemakainya tidak merasakan memakainya dalam sehari-hari, tidak terluka dan ada di dalam telinga.

Pasien mungkin merasakan sensasi sedikit tusukan ketika praktisi memasukkan jarumnya, dan beberapa melaporkan mersa tidak nyaman ketika jarum memanipulasi. Sebenarnya ini bebas rasa sakit.

Alasan Penelope Cruz menggunakan jarum emas tersebut memang belum diketahui. Tapi bintang tersebut merupakan perokok, namun belum pernah secara terbuka mengatakan coba berhenti.

Penelope menikah dengan Javier Bardem pada 2010 setelah berpacaran selama tiga tahun. Keduanya memiliki anak pertama bernama Leo Encinas Cruz pada 2011.(Mel/Igw)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya