Prosedur Implan dan Brazilian Butt Lift untuk Memperbesar Pantat, Amankah?

Pantat adalah salah satu bagian tubuh yang bentuknya ditentukan terutama oleh faktor genetik. Namun, beberapa orang tak puas dengan ukuran dan bentuk pantat yang mereka miliki sejak lahir.

oleh Ade Nasihudin Al Ansori diperbarui 05 Agu 2022, 21:00 WIB
Diterbitkan 05 Agu 2022, 21:00 WIB
Ilustrasi pantat
Ilustrasi pantat. Foto: Pexels

Liputan6.com, Jakarta Pantat adalah salah satu bagian tubuh yang bentuknya ditentukan terutama oleh faktor genetik. Namun, beberapa orang tak puas dengan bentuk dan ukuran pantat yang mereka miliki.

Seiring berkembangnya teknologi di bidang kesehatan, ada prosedur-prosedur yang bisa diambil untuk membentuk atau memperbesar pantat dengan tujuan estetika. Salah satu prosedur yang populer adalah implan pantat.

Pantat bulat dan kencang telah menjadi bentuk yang dicari dalam beberapa tahun terakhir. Olahraga dan penurunan berat badan dapat membantu mengencangkan otot dan mengubah tampilan area tersebut. Namun, sebagian orang memilih implan pantat sebagai cara yang lebih cepat untuk mendapatkan hasil yang lebih baik.

Implan dan pembesaran pantat lainnya biasanya bekerja paling baik untuk orang yang berat badannya stabil dan tidak memiliki banyak kulit berlebih. Melansir WebMD, seorang ahli bedah plastik akan membuat rekomendasi untuk pembesaran pantat berdasarkan faktor-faktor seperti:

-Ukuran dan bentuk pantat

-Berapa banyak lemak yang dimiliki yang dapat digunakan untuk prosedur alternatif

-Tingkat aktivitas dan hasil yang diinginkan

-Kualitas kulit, termasuk elastisitas‌.

 

Orang biasanya menginginkan prosedur implan pantat karena hal-hal seperti:

-Merasa bahwa bagian belakang mereka terlalu kecil untuk badan mereka

-Pantat yang mungkin terlihat lebih "datar" atau "persegi" dari yang diinginkan

-Pantat yang kendor setelah kehilangan berat badan atau karena penuaan

-Ingin pakaian mereka lebih pas ketika dikenakan

-Sebagian orang juga menginginkan implan pantat untuk meningkatkan kepercayaan diri.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Prosedur Implan Pantat

Ilustrasi pantat
Ilustrasi pantat

Implan silikon biasanya memberikan hasil terbaik ketika orang menginginkan ukuran lebih di bagian belakang tubuh mereka.

“Mereka mungkin tidak memiliki jaringan lemak yang cukup untuk membuat prosedur pembesaran pantat lainnya sebagai pilihan. Namun, implan pantat tidak berfungsi dengan baik pada orang yang memiliki bagian belakang yang kendur karena penurunan berat badan,” mengutip Webmd, Jumat (5/8/2022).

Prosedur implan pantat dilakukan dengan pemberian anestesi kepada pasien. Anestesi dilakukan agar pasien tidak merasakan apa-apa ketika dokter mulai melakukan tugasnya.

Dokter akan membuat sayatan untuk memasukkan implan ke dalamnya. Pasien dapat memilih bentuk yang diinginkan dengan peletakan implan di bagian atas pantat, bagian bawah, atau di tengah.

Dokter biasanya menempatkan implan di dalam atau di bawah otot di kedua sisi pantat pasien. Setiap dokter memiliki metode penyisipan dan penempatan yang mereka kuasai.‌

Menempatkan implan di dalam otot gluteus (pantat) menurunkan risiko kerusakan saraf siatik pasien. Kerusakan saraf siatik dapat menyebabkan nyeri neuropatik dan masalah dengan otot-otot di punggung dan paha.

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Alternatif Implan Pantat

Ilustrasi operasi implan pantat
Ilustrasi operasi implan pantat. Foto: Pexels

Kelemahan dari metode ini adalah bahwa bentuk implan pantat bisa lebih menonjol karena tidak tertanam sedalam yang ditempatkan di bawah gluteus.

Sedangkan, implan yang ditempatkan di bawah otot gluteus akan memberi pasien bentuk pantat yang tampak lebih alami.

Namun, untuk itu dokter harus memotong otot yang memiliki risiko kerusakan saraf, menyebabkan kelumpuhan di daerah itu, penyusutan otot, dan tampilan yang tidak rata.‌

Setelah ahli bedah puas dengan tampilan implan pantat, mereka menutup luka dengan jahitan atau pita bedah. Hasil implan bisa langsung terlihat, meskipun bisa saja akan ada pembengkakan di area tersebut. Sayatan yang dibuat untuk memasukkan implan pantat akan memudar seiring waktu.

Alternatif utama selain implan pantat adalah transfer lemak gluteal (fat transfer) atau pengangkatan pantat Brasil (Brazilian Butt Lift).

Ini dinilai sebagai solusi terbaik bagi orang yang ingin memperbaiki proporsi tubuh mereka tanpa implan. Untuk alternatif ini, pasien harus memiliki cukup lemak di area lain dari tubuh yang dapat disuntikkan oleh dokter ke pantat.

Langkah-Langkah Brazilian Butt Lift

Ilustrasi pantat
Ilustrasi pantat. Foto: Pexels

Namun, pengangkatan pantat Brasil tidak membantu masalah kulit kendur. Langkah pertama dalam melakukan pengencangan atau pengangkatan pantat Brasil adalah sedot lemak.

Ini dilakukan untuk menghilangkan simpanan lemak dari paha, perut, punggung bawah, dan pinggul.

Dokter akan memurnikan lemak dan menyiapkannya untuk dimasukkan ke pantat. Mereka menyuntikkan lemak murni ke area kulit yang berada di atas pantat pasien tepatnya di atas otot. Rata-rata 50 persen hingga 75 persen lemak bertahan dengan baik setelah tindakan pertama.

Namun, beberapa orang akhirnya mendapatkan angkat pantat Brasil kedua untuk menambahkan lebih banyak bentuk.

Kebanyakan orang mengalami rasa sakit setelah mendapatkan implan pantat. Pasien dapat mengontrolnya dengan minum obat pereda nyeri yang dijual bebas (OTC).

Dokter dapat juga memberi resep untuk membantu mengatasi ketidaknyamanan. Operasi bisa juga mengharuskan pasien untuk memiliki saluran pembuangan bedah yang perlu dikosongkan beberapa kali sehari.

“Anda harus mengenakan pakaian kompresi setelah menjalani operasi implan pantat. Dokter Anda akan memberi Anda instruksi menyeluruh tentang rejimen aftercare yang harus Anda ikuti sampai janji pascaoperasi berikutnya.”

Hindari duduk atau berbaring telentang selama minimal 2 minggu setelah mendapatkan implan pantat. Tunggu hingga 8 minggu jika memilih untuk melakukan alternatif pengangkatan bokong Brasil. Setelah penyuntikan lemak, jangan mandi dalam kurun 48 jam dan jangan melakukan aktivitas berat selama 4 minggu.

“Hasil lengkap dari implan pantat Anda akan terlihat setelah sekitar 3 bulan.”

Infografis 5 Tips Perkuat Sistem Kekebalan Tubuh Lansia Cegah Covid-19. (Liputan6.com/Niman)
Infografis 5 Tips Perkuat Sistem Kekebalan Tubuh Lansia Cegah Covid-19. (Liputan6.com/Niman)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya