7 Tato Bordir Ini Desainnya Keren Banget, Anti Mainstream

Dengan detail yang menakjubkan, desain tato ini bikin berdecak kagum.

oleh Putra Marenda diperbarui 07 Apr 2019, 16:00 WIB
Diterbitkan 07 Apr 2019, 16:00 WIB
tato bordir
tato bordir (sumber : Boredpanda)

Liputan6.com, Jakarta Tato ialah suatu tanda yang dibuat di bagian tubuh yakni kulit. Tanda tersebut menjadikan kulit memiliki bentuk dua dimensi yang tidak hilang walaupun terkena air. Sifat tato yang permanen membuat sesorang yang ingin mentato bagian tubuhnya harus berpikir bentuk gambar apa yang bagus.

Banyak bentuk tato yang bagus seperti bentuk hewan, bunga bahkan tulisan. Namun apa jadinya kalau tato yang dibikin ialah bentuknya bordir? Ya, tato semacam itu memang ada. Tato bordir maksudnya ialah membentuk tato gambar seperti biasanya namun dibuat seolah-olah seperti bordir.

Ciri khas bordir adalah bentuknya bertekstur. Sehingga ketika tato bordir dibuat di kulit, maka tato bordir tersebut terlihat seperti tinta terjahit didalam kulit. Meskipun sebenarnya tekstur tersebut hanyalah ilusi optik saja, karena teknik mentatonya memang seperti bordir, namun tetap gambar dua dimensi.

Penasaran seperti apa penampakan tato bordir tersebut? Berikut Liputan6.com (7/4/2019) rangkum dari Boredpanda, 5 tato bordir yang hasilnya keren banget bisa dilihat sebagai berikut.

1. Berbentuk Burung

tato bordir
tato bordir (sumber : Boredpanda)

Tato diatas ialah tato bordir bentuk burung dengan kombinasi banyak warna yang memperlihatkan makna ceria. Tato burung terlihat sangat artistik menempel pada kulit orang tersebut. Terlihat jelas bentuknya yang agak menonjol seperti disulam. Hal ini menunjukkan bahwa tato bordir tersebut sukses dibuat dan memang hasilnya bagus sekali.

2. Stitch

tato bordir
tato bordir (sumber : Boredpanda)

Banyak kreativitas yang dihasilkan dari tato. Misalnya dengan membuat karakter kartun di kulit. Seperti gambar di atas memperlihatkan kulit ditato dengan karater Stitch. Stitch terlihat lucu berada dikulit orang tersebut. Dengan desain anti mainstream berupa bentuk bordir, membuat tato stitch memiliki kesan yang artistik. Benar-benar tato yang mengagumkan.

3. Burung Kenari

tato bordir
tato bordir (sumber : Boredpanda)

Tato anti mainstream selanjutnya ialah berbentuk burung kenari. Tato ini dibuat dengan begitu detail. Hasilnya tato yang sangat manis menempel dikulit orang di atas. Burung kenari tersebut benar-benar terlihat seperti hidup. Teknik tato bordir ini memang berhasil membuat kesan lebh nyata dibanding tato biasanya. Sebuah seni yang sangat luar biasa indahnya.

4. The Simpson

tato bordir
tato bordir (sumber : Boredpanda)

Karakter katun kembali dituangkan dalam bentuk kartun. Kelucuan dari karakter kartun The Simpson, membuat banyak orang ingin mengabadikannya dikulit. Seperti gambar diatas, dimana dengan teknik bordir, The Simpson menempel dengan indahnya di kulit orang tersebut. Ditambah ada tulisan woo-hoo, membuat tato ini terlihat hidup. Apalagi detail bordirnya terlihat seperti real, membuat pemilik tatonya pasti merasa bangga.

5. Goofy

tato bordir
tato bordir (sumber : Boredpanda)

Siapa sih yang tidak kenal Mickey Mouse? Hampir dipastikan semua anak-anak mengenal Mickey Mouse. Dan salah satu karater yang ada di Mickey Mouse ialah Goofy. Karakter kartun berbentuk anjing ini sukses dibuat tato bordirnya. Benar-benar terlihat kulit seperti dijahit. Sungguh teknik tato bordir yang sangat mengesankan.

Itulah 5 tato dengan teknik bordir yang sangat mengagumkan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya