Bagikan 1.500 Masker, Damri Purworejo dan BUMN Ajak Milenial Perangi Covid-19

Ajak milenial perangi Covid019, Damri Purworejo dan BUMN bagikan 1500 masker.

oleh Tyas Titi Kinapti diperbarui 23 Okt 2020, 20:50 WIB
Diterbitkan 23 Okt 2020, 20:50 WIB
Bagikan 1500 Masker, Damri  Purworejo dan BUMN ajak Milenial Perangi Covid-19
Perum DAMRI (Djawatan Angkoetan Motor Republik Indonesia) Purworejo dab BUMN Purworejo berkolaborasi bersama para karyawan milenial BUMN terjun mensosialisasikan pentingnya pencegahan penyeberan Corona Covid-19 sejak Senin (19/10/2020) hingga Jumat (23/10/2020). (Liputan6.com/Tyas Titi Kinapti)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Perum DAMRI (Djawatan Angkoetan Motor Republik Indonesia) Purworejo sebagai koordinator satgas BUMN Purworejo berkolaborasi bersama para karyawan milenial BUMN lain turut terjun mensosialisasikan pentingnya pencegahan penyeberan Corona Covid-19 sejak Senin (19/10/2020) hingga Jumat (23/10/2020).  

Hal ini dilakukan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam rangka Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) yang sedang gencar dikampanyekan oleh pemerintah. Kegiatan ini merupakan kerjasama seluruh BUMN sebagai bentuk kepedulian untuk menekan angka paparan covid-19.

Heru Warsono selaku General Manager berharap agar kegiatan ini daoat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk selalu menerapka protokol kesehatan yang ada. 

“Semoga sosialisasi AKB melalui pembagian masker ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan. Seperti selalu memakai masker, rajin mencuci tangan, dan menerapkan physical distancing,” ujar Heru Warsono selaku General Manager Perum DAMRI Purworejo pada Jumat (23/10/2020). 

Bagikan 1500 Masker

Bagikan 1500 Masker, Damri  Purworejo dan BUMN ajak Anak Muda Perangi Covid-19
Kurang lebih ada 1500 masker yang dibagikan di dua terminal dan tiga pasar tradisional. Beberapa dianataranya yaitu di Terminal Purworejo, Terminal Kutoarjo, Pasar Balerejo, Pasar Suronegaran, dan Pasar Kutoarjo. (Liputan6.com/Tyas Titi Kinapti)... Selengkapnya

Para milenial BUMN  dan Damri yang berumur sekitar 20-30 tahun ini terjun langsung ke terminal dan pasar-pasar tradisional di sekitaran Purworejo Senin (19/10/2020) hingga Jumat (23/10/2020) untuk membagikan masker gratis. Kurang lebih ada 1.500 masker yang dibagikan di dua terminal dan tiga pasar tradisional. 

Beberapa dianataranya yaitu di Terminal Purworejo, Terminal Kutoarjo, Pasar Balerejo, Pasar Suronegaran, dan Pasar Kutoarjo. Dimana, sebelumnya Pasar Suronegaran sempat menjadi cluster paparan Corona Covid-19 di Purworejo. 

“Kami bagikan di pasar-pasar dan terminal besar di Purworejo, terutama di Pasar Suronegaran kemarin memang sempat menjadi cluster penyebaran Covid-19 disini, biar nggak menimbulkan cluster baru lagi” ujar Agnes Alfiyanti selaku panitia acara pada  Jumat (23/10/2020)

Sayangnya, masih banyak ditemukan masyarakat yang terkesan abai dalam menggunakan masker. Beberapa warga telihat santai beraktifitas tanpa menggunakan masker. Meskipun demikian, masyarakat yang antusias dengan kegiatan ini terlihat senang dengan diadakannya pembagian masker karena sangat terbantu.

“Waah, kami sangat berterima kasih sekali ini. Bisa dipakai buat ganti maskernya. Semoga nanti lebih banyak lagi kegiatan seperti ini” ujar Wati, seorang pedagang di Pasar Suronegaran.

Gandeng Milenial Perangi Covid-19

Bagikan 1500 Masker, Damri Purworejo dan BUMN ajak Milenial Perangi Covid-19
Kegiatan pembagian masker ini merupakan program dari Kementerian BUMN yang menggandeng para karyawan milenial berusia 20 hingga 30 tahun. Dengan harapan agar para milenial yang didapuk sebagai Covid ranger ikut berperan aktif dalam memerangi virus Corona. (Liputan6.com/Tyas Titi Kinapti)... Selengkapnya

Kegiatan pembagian masker ini merupakan program dari Kementerian BUMN yang menggandeng para karyawan milenial berusia 20 hingga 30 tahun. Dengan harapan agar para milenial yang didapuk sebagai Covid ranger  ikut berperan aktif dalam memerangi virus dari Wuhan yang telah memakan banyak korban ini.

"Tujuan mengajak serta para milenial selain untuk meningkatkan kepedulian kepada masyarakat juga untuk memberikan energi positif yang dapat menginspirasi orang lain termasuk generasi milenial” pungkas Amin Budi selaku koordinator Satgas BUMN Jawa Tengah pada Jumat (23/10/2020)

Dilakukan di 34 Provinsi di Indonesia

Bagikan 1500 Masker, Damri Purworejo dan BUMN ajak Milenial Perangi Covid-19
Mengusung tema Bersama BUMN lindungi Negeri ini juga dilakukan di 34 Provinsi di Indonesia dengan menggandeng BUMN pada disetiap provinsi dan kabupaten. (Liputan6.com/Tyas Titi Kinapti)... Selengkapnya

Hingga pada hari ini Jumat (23/10/2020) kegiatan dilakukan secara tertib dan mematuhi protokol kesehatan. Kegiatan yang mengusung tema Bersama BUMN lindungi Negeri ini juga dilakukan di 34 Provinsi di Indonesia dengan menggandeng BUMN disetiap provinsi dan kabupaten.

Selain mengingatkan menggunakan masker, kegiatan ini juga juga bertujuan untuk memberikan edukasi pentingnya menerapkan protokol kesehatan terutama saat di tempat-tempat umum.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya