25 Cara Menggemukkan Badan dengan Cepat dan Alami, Aman Dilakukan

Kumpulan cara menggemukkan badan dengan cepat dan alami yang bisa diandalkan.

oleh Laudia Tysara diperbarui 12 Jun 2023, 23:30 WIB
Diterbitkan 12 Jun 2023, 23:30 WIB
makan sehat
Ilustrasi menggemukkan badan. Photo by Valeria Boltneva from Pexels

Liputan6.com, Jakarta Cara menggemukkan badan bisa dilakukan dalam waktu singkat, paling tidak satu bulan. Tidak perlu dengan konsumsi obat dan pil penambah berat badan tetapi secara alami. Cara menggemukkan badan dengan cepat dan alami di mulai dengan memperbaiki pola makan.

Pola makan sebagai cara menggemukkan badan yang dimaksudkan adalah menyeimbangkan asupan nutrisi sehari-hari. Seperti memperbanyak konsumsi protein, buah kering, madu, smoothies, dan masih banyak lagi. Tertarik mencoba cara menggemukkan badan?

Bila menginginkan kenaikan berat badan lebih ideal, coba cara menggemukkan badan dengan olahraga juga. Lakukan olahraga secara rutin, tetapi kurangi kardionya ya! Berikut Liputan6.com ulas penjelasan tentang cara menggemukkan badan dengan cepat dan alami dari berbagai sumber, Rabu (25/8/2021).

Cara Menggemukkan Badan dengan Cepat dan Alami

Snack Kacang dan Buah Kering
Ilustrasi Snack Kacang dan Buah Kering. Credit: pexels.com/pixabay

1. Coba buah kering

Buah kering adalah camilan berkalori tinggi yang juga menyediakan antioksidan dan mikronutrien. Buah kering mengandung banyak serat dan sebagian besar vitamin serta mineralnya tetap utuh. Buah kering juga mengandung gula alami yang baik untuk menaikkan berat badan. Ini cara menggemukkan badan yang wajib dicoba.

2. Makan lebih sering, dengan porsi kecil

Cobalah untuk makan dalam porsi kecil namun lebih sering. Ini akan membuatmu memenuhi kebutuhan kalori lebih cepat. Tubuh membutuhkan pasokan energi terus menerus. Kekurangan energi dapat menurunkan massa otot dan jaringan.

Cara terbaik untuk mencegah tubuh kehilangan jaringan penting adalah dengan makan secara teratur, berjarak sekitar tiga hingga lima jam. Ini cara menggemukkan badan yang wajib dicoba.

Makan minimal tiga kali sehari bisa mempermudah menambah asupan kalori. Ngemil di antara waktu makan juga dapat membantu meningkatkan jumlah kalori dalam makanan.

3. Tidur cukup

Tidur cukup juga berpengaruh dalam cara menggemukkan badan secara alami. Selain itu, kualitas tidur yang buruk juga dapat berpengaruh secara keseluruhan bagi kesehatan. Ini cara menggemukkan badan yang wajib dicoba. Menghindari begadang dan tidur berlebihan dapat membantu mendukung berat badan ideal.

4. Olahraga

Jenis olahraga yang baik untuk menaikkan berat badan meliputi latihan ketahanan tubuh, resistensi atau angkat berat. Untuk hasil terbaik, cobalah berolahraga dua hingga tiga hari dalam seminggu. Ini cara menggemukkan badan yang wajib dicoba. Setiap latihan harus terdiri dari delapan hingga 12 repetisi, diulang dua atau tiga kali.

5. Latihan beban

Latihan beban setidaknya tiga kali seminggu sangat penting untuk penambahan berat badan yang sehat. Ini akan membantu mendapatkan dan mempertahankan massa otot tanpa lemak. Ini cara menggemukkan badan yang wajib dicoba.

Cara Menggemukkan Badan dengan Cepat dan Alami

Ilustrasi Susu
Ilustrasi susu. (dok. Pixabay.com/Couleur/Putu Elmira)

6. Konsumsi susu

Selanjutnya, cara menambah berat badan yang sangat efektif, dengan mengonsumsi susu. Susu mengandung berbagai nutrisi, lemak juga protein yang penting dalam pertumbuhan otot dan bisa meningkatkan berat badan.

Jika tidak terlalu suka susu murni, maka Anda bisa menggantinya dengan jenis olahan susu seperti yogurt, puding, atau es krim. Ini cara menggemukkan badan yang wajib dicoba. Konsumsi susu tersebut setelah bangun tidur dan sebelum tidur. Atau jika Anda latihan angkat beban, maka bisa konsumsi susu sebelum dan setelah olaharaga angkat beban.

7. Hindari minum sebelum makan

Mungkin hal ini terdengar sederhana, namun menghindari konsumsi air sebelum makan bisa memaksimalkan makanan yang masuk ke dalam perut. Ini cara menggemukkan badan yang wajib dicoba. Mengingat, air yang diminum bisa menyebabkan rasa kembung dan berujung pada hilangnya nafsu untuk mengonsumsi makanan.

8. Wajib sarapan

Sarapan menjadi pondasi paling dasar jika ingin menambah berat badan. Sebab, sarapan bisa menjadi tolak ukur kebutuhan kalori dalam sehari. Mengingat, dalam sehari kalori yang dibutuhkan harus lebih dari biasanya.

Sarapan selain menjadi cara menambah berat badan yang ampuh, juga menjadi sumber tenaga agar Anda bisa melakukan aktivitas sehari-hari. Ini cara menggemukkan badan yang wajib dicoba.

9. Hindari kardio berlebihan

Sebenarnya kardio masih diperbolehkan dan juga dibutuhkan agar kondisi kesehatan pernapasan dan jantung tetap terjaga. Namun, jangan berlebihan dalam melakukan kardio. Cukup lakukan kardio maksimal 30 menit saja dan dalam jenis latihan yang ringan.

10. Konsumsi protein

Sebenarnya menambah berat badan bukan berarti turut menaikkan lemak tubuh dalam jumlah berlebih. Maksudnya, kalori yang masuk ke dalam tubuh hendaknya merupakan kalori dari sumber makanan yang baik. Selain itu, mengimbangi dengan angkat beban di gym juga berpengaruh terhadap kenaikan berat badan.

Tapi, agar proses pertumbuhan otot yang nantinya membuat berat badan ikut bertambah bisa berjalan optimal, maka perlu asupan protein yang cukup. Protein yang dikonsumsi ada baiknya berasal dari telur, kedelai, susu sapi, daging ayam, dan berbagai sumber protein lainnya. Ini cara menggemukkan badan yang wajib dicoba.

Sebab, tubuh membutuhkan protein sebanyak 0,8 gram/berat badan (kg)/hari agar bisa membentuk otot baru. Itulah mengapa, jika konsumsi lebih banyak protein yang berkualitas, maka proses pembentukan otot juga akan berjalan dengan baik, dan dampaknya pada penambahan berat badan.

Cara Menggemukkan Badan dengan Cepat dan Alami

Smoothies
Ilustrasi Smoothies. Credit: pexels.com/Daria

11. Minum jus dan smoothie

Cairan akan lebih lama membuat kenyang. Jadi ketika Anda mencoba menambah berat badan, minum jus atau smoothie dapat menambah nutrisi tanpa membuatmu merasa kenyang atau kembung. Ini cara menggemukkan badan yang wajib dicoba. Dua minuman ini cocok untuk menggemukkan badan karena nutrisi lebih mudah diserap.

12. Konsumsi buah-buahan

Buah-buahan sangat penting dalam cara menggemukkan badan secara alami. Buah-buahan termasuk makanan utuh yang sangat sehat karena kaya akan vitamin dan mineral. Buah-buahan juga memiliki rasa lezat yang membuat orang semakin mudah memakannya. Ini cara menggemukkan badan yang wajib dicoba.

13. Konsumsi daging dengan tepat

Daging merupakan sumber protein dan lemak yang baik. Daging merah mengandung leusin (asam amino) dan kreatin diet yang merangsang sintesis protein untuk membangun otot tanpa lemak. Daging merah ini meliputi daging sapi, kambing, domba, bebek, dan babi. Daging ayam juga merupakan makanan berkalori tinggi yang baik. Sekitar 80% kalori berasal dari protein sedangkan 20% berasal dari lemak.

14. Konsumsi kalori sehat

Untuk menggemukkan badan yang sehat, Anda perlu mengonsumsi lebih banyak kalori. Pilihan kalori sehat dapat memenuhi kebutuhan kalori tubuh tanpa memberi efek buruk bagi kesehatan. Ini cara menggemukkan badan yang wajib dicoba. Kalori sehat mengandung karbohidrat, serat, dan lemak. Contoh karbohidrat sehat salah satunya adalah oatmeal. Jenis karbohidrat sehat lainnya adalah nasi, kentang, ubi, serta biji-bijian.

15. Konsumsi lemak sehat

Cara menggemukkan badan yang sehat adalah dengan mengonsumsi lemak sehat. Konsumsi lemak sehat bisa membantu memenuhi kebutuhan kalori untuk kenaikan berat badan. Makanan yang mengandung lemak sehat di antaranya adalah telur, ikan, minyak ikan, alpukat, dan minyak zaitun.

Cara Menggemukkan Badan dengan Cepat dan Alami

minum kopi
Ilustrasi secangkir kopi. Photo by Brigitte Tohm on Unsplash

16. Gunakan piring ukuran besar

Gunakan piring besar jika mencoba menambah kalori. Piring yang lebih kecil menyebabkan orang makan lebih sedikit secara otomatis. Ini cara menggemukkan badan yang wajib dicoba.

17. Tambahkan makanan kaya vitamin dan mineral

Sumber makanan yang kaya vitamin dan mineral bisa berasal dari sayuran, buah dan beragam kacang-kacangan. Konsumsi makanan kaya vitamin dan mineral ini agar nutrisi yang dibutuhkan tubuh sehari-hari bisa terpenuhi serta mencegah dari beragam penyakit.

Selain itu, kandungan serat dalam buah dan sayur juga kacang-kacangan, bisa membantu agar sistem pencernaan selalu sehat. Ini cara menggemukkan badan yang wajib dicoba. Mengingat jumlah makanan yang dikonsumsi sangat banyak agar berat badan meningkat.

18. Temukan pola makan tepat

Kondisi terlalu kurus banyak dialami oleh seseorang akibat pola makan yang tidak tepat. Oleh karena itu, Anda perlu menemukan beragam pola makan yang tepat untuk dirimu.

Pola makan yang tepat, Anda bisa makan lebih banyak tanpa merasa bosan. Hal ini bisa membantumu untuk makan lebih banyak setiap hari sehingga lebih cepat dalam menggemukkan badan.

19. Konsumsi makanan sarat energi

Untuk menggemukkan badan, penting untuk mengonsumsi berbagai macam hal setiap hari. Anda bahkan disarankan untuk menambahkan saus, bumbu, atau pelengkap lainnya pada makanan.

Hal ini bisa membantu meningkatkan asupan kalori pada dirimu. Penambah rasa ini juga bisa membantu Anda tidak bosan saat makan sehingga Anda bisa makan lebih banyak. Ini cara menggemukkan badan yang wajib dicoba.

Makanan tinggi energi yang bisa Anda konsumsi untuk menggemukkan badan adalah kacang-kacangan, buah yang dikeringkan, olahan susu, beragam jenis minyak, biji-bijian, daging-dahgingan, umbi-umbian, serta sejumlah makanan berlemak lainnya. Anda juga disarankan untuk mengurangi konsumsi sayur dan buah.

20. Campurkan Krim pada Kopi

Memberi krim pada kopi atau membuatnya lebih manis bisa membantu dalam upaya menggemukkan badan. Anda bisa melakukan hal ini untuk menambah asupan kalori harian.

Cara Menggemukkan Badan dengan Cepat dan Alami

Meredakan Batuk Anak dengan Madu
Ilustrasi Madu. Credit: pexels.com/Roman

21. Berhenti Merokok

Perokok diketahui memiliki berat badan lebih ringan dibanding mereka yang tidak merokok. Oleh karena itu, berhenti merokok bisa membantu dalam meenggemukkan tubuh. Ini cara menggemukkan badan yang wajib dicoba.

22. Konsumsi madu

Ada begitu banyak makfaat dan khasiat dari madu. Mengkonsumsi madu termasuk salahs atu yang perlu dilakukan juga jika Anda sedang dalam program menggemukkan badan. Ada madu khusus untuk Anda yang ingin menambah berat badan loh!

Madu penggemuk badan diolah dari ramuan herbal alias alami. Ini cara menggemukkan badan yang wajib dicoba. Kandungan dalam madu penggemuk badan ini sangat terpercaya untuk menggemukkan badan secara alami tanpa berdampak pada gangguan kesehatan.

23. Kunyah makanan sampai halus

Seperti yang sudah dibahas pada poin konsumsi jus dan smoothies di atas, makanan yang halus akan lebih mudah diserap nutrisinya oleh tubuh. Nah, jika tidak dibikin halus seperti jus, maka Anda wajib mengunyah makanan sampai halus.

24. Memeriksakan kesehatan

Hal ini seharusnya jadi hal paling pertama yang Anda lakukan jika ingin menggemukkan badan. Anda harus tahu penyebab berat badan Anda yang susah naik. Well, sebelum memulai rangkaian cara menggemukkan badan tadi, Anda harus konsultasi dulu pada dokter, atau ahli gizi.

Ada beberapa kondisi yang bikin berat badan Anda memang tak akan bisa naik, atau justru akan tetap di bawah normal. Hipertiroidisme, penyakit coeliac, dan gangguan makan seperti anoreksia nervosa termasuk di antaranya. Akan susah menggemukkan badan secara alami untuk orang-orang yang kondisi tubuhnya seperti tersebut.

25. Membuat jurna harian

Bukan termasuk cara-cara fisik untuk menggemukkan badan, namun perlu juga Anda bikin jurnal untuk tahu berapa banyak kenaikan berat badan Anda setiap minggunya. Ini cara menggemukkan badan yang wajib dicoba.

Anda juga perlu menyertakan jenis makanan apa saja yang Anda konsumsi, dan olahraga apa yang sudah Anda lakukan. dengan begitu, Anda bisa memantau perkembangan proses menggemukan badan yang Anda lakukan. mana saja hal yang berhasil, dan mana yang tidak.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya