Liputan6.com, Jakarta - PDIP dan sejumlah partai koalisinya akan mendeklarasikan pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Joko Widodo alias Jokowi dan Jusuf Kalla (JK) pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 9 Juli 2014 di Gedung Joang, Jakarta.
Sebelum dimulainya deklarasi tersebut, panitia mengisi acara dengan menyanyikan lagu-lagu perjuangan sambil menunggu kehadiran Jokowi dari rumah Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Jalan Teuku Umar, Jakarta. Artis asal Papua Edo Kondologit dan politisi PDIP Rieke Dyah Pitaloka yang memimpin acara tersebut.
Usai menyanyikan lagu Kebyar-kebyar yang dipopulerkan penyanyi Gombloh, politisi PDIP yang akrab disapa Oneng itu diteriaki simpatisan sebagai salah satu menteri yang akan masuk dalam kabinet, jika kelak Jokowi menjadi presiden.
"Hidup Bu Menteri," teriak salah satu simpatisan di Gedung Joeang, Jakarta, Senin (19/5/2014).
"Menteri Peranan Wanita," teriak simpatisan lainnya.
Edo Kondologit yang berada satu panggung dengan Rieke pun turut menyambar. "Ini Menteri Tenaga Kerja," timpal Edo yang mengenakan kemeja merah.
Rieke hanya tersenyum lebar dan tertawa menanggapi sejumlah celotehan yang mengarah kepadanya. "Hahaha...," tawa Rieke sambil melambaikan tangan ke arah massa yang sudah memadati lokasi pendeklarasian cawapres Jokowi. (Sss)
Rieke PDIP Tertawa Dielukan Jadi Menteri Jokowi
Pasangan capres dan cawapres Joko Widodo dan Jusuf Kalla akan dideklarasikan di Gedung Joang, Jakarta.
Diperbarui 19 Mei 2014, 11:28 WIBDiterbitkan 19 Mei 2014, 11:28 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Mudik Lebaran 2025: Sebanyak 25.705 Orang Berangkat Lebih Awal dari Stasiun Bandung
Tambah Kapasitas Produksi, Pupuk Indonesia Investasi Rp 116 Triliun
Apakah Diperbolehkan Menyalurkan Zakat Fitrah di Luar Domisili? Begini Jawaban UAS
Perampokan Sadis di Lampung, Istri Tewas dan Suami Luka Berat
Pastikan Rumah Pemudik Aman, Pemprov Jakarta Bakal Lakukan Patroli
6 Pemotretan Shandy Aulia Bersama Keluarga Besar Muslim, Rukun di Tengah Perbedaan
AI Bisa Jadi Senjata Ampuh Lawan Penyakit Menular di Indonesia
Kemenhut Ungkap Biang Kerok Pemicu Banjir Jabodetabek Awal Maret 2025 Lalu
Jadwal Buka Puasa Hari Ini Denpasar Maret 2025, Hati-Hati Terlewat Azan
Serangan Udara Israel di Lebanon Tewaskan 7 Orang
Perhatikan 5 Red Flag pada Aplikasi Kencan yang Tidak Boleh Diabaikan
Vatikan: Paus Fransiskus Pulihkan Kemampuan Bicara Setelah Jalani Terapi Oksigen