VIDEO: Tips Tawaf Saat di Tanah Suci Mekah

Saat musim haji Kabah akan dipenuhi oleh ribuan jemaah haji yang tawaf.

oleh Liputan6 diperbarui 14 Agu 2016, 18:57 WIB
Diterbitkan 14 Agu 2016, 18:57 WIB
Tawaf
Saat musim haji Kabah akan dipenuhi oleh ribuan jemaah haji yang melakukan tawaf.

Liputan6.com, Mekah - Saat musim haji seperti sekarang ini, Kabah akan dipenuhi oleh ribuan jemaah haji yang melakukan tawaf. Lalu, bagaimana tips melakukan tawaf yang merupakan salah satu rukun haji?

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Minggu (14/8/2016), tawaf merupakan salah satu rukun haji. Ibadah ini dilakukan dengan berjalan mengelilingi Kabah sebanyak tujuh kali, seraya berzikir dan berdoa.

Arah tawaf berlawanan dengan arah jarum jam, atau Kabah ada di sebelah kiri jemaah haji.

Salah satu sunah setelah tawaf adalah mencium hajar aswad. Namun, sulit sekali menjangkau hajar aswad di musim haji, karena banyak jemaah yang memaksakan diri mencium dan menyentuhnya.

Menurut pembimbing ibadah haji dan umroh, Habib Ali Alatas, bila keadaan sedang ramai kita cukup melambaikan tangan atau taslim, kemudian mencium tangan kita. Dengan melakukan itu, itu sama halnya dengan kita mencium hajar aswad.

Selain itu, tawaf juga membutuhkan kondisi fisik yang prima karena cuaca Arab Saudi yang panas dan kepadatan jemaah di sekitar Kabah. Hendaknya jemaah haji mempersiapkan kebugaran dan cukup minum agar tidak dehidrasi.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya