Embarkasi Makassar Berangkatkan Kloter Terakhir Jemaah Haji

Semua proses pemberangkatan jemaah calon haji di Embarkasi Hasanuddin Makassar berjalan dengan aman dan lancar, sesuai apa yang sudah direncanakan.

oleh Liputan6.com diperbarui 06 Agu 2019, 09:00 WIB
Diterbitkan 06 Agu 2019, 09:00 WIB
Jemaah Haji Indonesia bersiap masuk ke bus di Bandara King Abdul Aziz, Jeddah. Darmawan/MCH
Jemaah Haji Indonesia bersiap masuk ke bus di Bandara King Abdul Aziz, Jeddah. Darmawan/MCH

Liputan6.com, Jakarta - Kelompok terakhir (kloter) terakhir jemaah calon haji Embarkasi Makassar, Sulawesi Selatan diberangkatkan ke Tanah Suci pada Senin, 5 Agustus 2019.

Panitia Penyelanggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Hasanuddin Makassar memberangkatkan kloter terakhir dari Indonesia ke Tanah Suci. Mereka adalah kloter 40.

Pelepasan kloter terakhir ini dilakukan oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Sulawesi Selatan H Anwar Abu Bakar di Makassar. Anwar memberikan simbolis penyerahan bendera Merah Putih kepada ketua kloter 40 Zulkifli.

"Jaga nama baik bangsa kita. jaga stamina selama menjalankan ibadah haji dan tetap kompak bersama rombongan lainnya," ujar Anwar, seperti dilansir Antara, Selasa (6/8/2019).

Anwar mengatakan, semua proses pemberangkatan di Embarkasi Hasanuddin Makassar berjalan dengan aman dan lancar, sesuai apa yang sudah direncanakan.

Namun, dirinya mengakui masih ada beberapa dinamika dalam proses pemberangkatan, tapi bukan sesuatu hal yang mengahalangi proses pelaksanaan.

"Proses pemberangkatan jemaah hajikita, alhamdulilah mulai dari awal sampai akhir dapat berjalan aman dan lancar," kata Anwar.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Proses Pemulangan

Jemaah haji Indonesia di Bandara King Abdulaziz, Jeddah. Darmawan/MCH
Jemaah haji Indonesia di Bandara King Abdulaziz, Jeddah. Darmawan/MCH

Anwar pun mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah bekerja sama dengan baik, sehingga seluruh proses pemberangkatan kloter 40 Embarkasi Hasanuddin Makassar berjalan dengan sesuai rencana.

Sementara itu, pemulangan jemaah calon haji akan dimulai pada 18 Agustus 2019.

"Untuk proses pemulangan dimulai tanggal 18 Agustus 2019, dan mudah-mudahan proses debarkasi nantinya dapat berjalan dengan aman dan lancar," ucap Anwar.

Pada pemberangkatan kloter terakhir ini, PPIH memberangkatkan 435 jemaah calon haji yang merupakan gabungan dari berbagai daerah di Sulawesi Selatan seperti Gowa, Sidrap, Pangkep, dan Kota Makassar.

 

(Jagat Alfath Nusantara)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya