Manfaatkan Waktu Ngabuburit dengan Memeriksa Enam Komponen Motor

Daripada ngabuburit di jalanan yang berisiko, lebih baik manfaatkan waktu untuk menunggu waktu berbuka puasa dengan melakukan pemeriksaan atau perawatan terhadap enam komponen motor.

oleh Septian Pamungkas diperbarui 02 Mei 2021, 16:30 WIB
Diterbitkan 02 Mei 2021, 16:30 WIB
cek ban bocor
Air sabun berguna untuk mengecek ban motor yang bocor

Liputan6.com, Jakarta - Daripada ngabuburit di jalanan yang berisiko, lebih baik manfaatkan waktu untuk menunggu waktu berbuka puasa dengan melakukan pemeriksaan atau perawatan terhadap enam komponen motor.

Berikut, panduan pengecekan komponen yang dapat dilakukan sendiri di rumah, dan tanpa harus ke bengkel seperti dilansir dari laman resmi Federal Oil:

1. Bahan Bakar

Pastikan kondisi bahan bakar melalui indikator speedometer bahan bakar, jika motor jarang digunakan baiknya tangki bahan bakar kondisi full tank untuk menghindari terjadi penguapan.

Sekalian cek apakah ada kebocoran dari bahan bakar, misalnya dengan bau bahan bakar di sekitar motor.

2. Oli mesin

Gunakan stik oli mesin, untuk mengecek apakah level oli mesin masih di dalam batas normal dan cek juga apakah ada kebocoran oli di sekitar motor.

3. Rem

Lalu cek sistem pengereman dengan menekan tuas rem, apakah berfungsi dengan normal dan pastikan lampu rem belakang menyala.

Perhatikan juga level minyak rem melalui celah intip reservoir / tempat penampung minyak rem, pastikan berada dalam batas normal.

 

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

4.Throttle (gas)

Pastikan dengan memutar throttle dengan lembut dan tidak ada kesan terhambat atau nyangkut, hal ini bisa membahayakan saat berkendara.

5. Ban

Pastikan alur masih dalam batas normal dengan melihat tanda keausan dari ban dan juga fisiknya.

Ban dengan keausan yang sudah lewat batas akan membahayakan saat berkendara, karena daya traksi ban berkurang.

6. Indikator dan signal

Pastikan semua signal indikator dan lampu menyala, seperti lampu depan, lampu belakang, lampu sein dan klakson berfungsi dengan baik.

Infografis Aman Berpuasa Saat Pandemi Covid-19

Infografis Aman Berpuasa Saat Pandemi Covid-19
Infografis Aman Berpuasa Saat Pandemi Covid-19 (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya