Menyongsong 1 Abad Berdiri, Ini Makna di Balik Logo Milad ke-80 UII yang Penuh Filosofi

Logo yang terdiri dari warna merah, lingkaran, dan lambing infinity memiliki makna sesuai dengan semangat yang diusung.

oleh Liputan6.com diperbarui 21 Feb 2023, 11:02 WIB
Diterbitkan 21 Feb 2023, 10:49 WIB
UII
Logo Milad ke-80 UII

Liputan6.com, Yogyakarta - Milad ke-80 UII Yogyakarta sebagai bagian dari rangkaian menyongsong satu abad berdirinya perguruan tinggi ini dibuka dengan sidang senat terbuka, Senin (20/2/2023). Rangkaian kegiatan milad-80 tahun UII ini akan berlangsung sampai dengan 30 Juli 2023.

Dalam perayaan milad ke-80 ini, UII juga meluncurkan logo yang penuh filosofi. Logo yang terdiri dari warna merah, lingkaran, dan lambing infinity memiliki makna sesuai dengan semangat yang diusung.

Berikut arti logo milad ke-80 UII

1. Lingkaran, melukiskan kebulatan tekad dalam menjaga ekosistem akademik yang bersifat plural dan inklusif.

2. Angka delapan, menggambarkan delapan dekade perjalanan kontributif dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.

3. Infinity, melambangkan gelora takterbatas dalam membangun pertumbuhan substantif.

4. Warna merah mencerminkan semangat kolektif sekaligus representasi momentum Fakultas Hukum UII sebagai tuan rumah Milad ke-80.

Berbeda dari Milad sebelumnya yang pernah diselenggarakan, pada Milad ke-80 ini terdapat logo lain yang juga digunakan sebagai upaya untuk menumbuhkan semangat mencapai masa depan Satu Abad Universitas Islam Indonesia.

Menurut Rektor UII Fathul Wahid, gambaran satu abad UII terkait dengan impian kolektif.

“Imajinasi di masa depan beragam ingin kami tangkap, sehingga lebih bisa mengkristal, ini terkait dengan kontribusi UII dalam 20 tahun ke depan,” ujarnya di Yogyakarta.

 

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

Agenda Kegiatan

UII
Logo Songsong 1 Abad UII

Agenda Milad ke-80 terdiri dari empat kategori agenda, yaitu:

1.   Kajian Ilmiah Akademis

a.    Seminar Nasional: “Hukum dan Kebijakan Pembangunan”.

b.    Peluncuran Buku:

(1) Masa Depan Perguruan Tinggi Islam di Indonesia;

(2) 80 Tahun Universitas Islam Indonesia;

(3) Internasionalisasi UII: Meretas Jalan Rekognisi Global;

(4) Kumpulan Pidato Pengukuhan Profesor; dan

(5) Kumpulan Pidato Ilmiah Milad UII.

c.     Mini Seminar Eksposisi Riset: Bursa Gagasan untuk Negeri.

d.    Sarasehan Imaji Satu Abad UII.

2.   Olahraga

a.    Catur

b.    Sepak Bola: Dokar UII vs PWI

c.     Tenis Meja

d.    Bulu Tangkis

e.    Voli

f.      Futsal

g.    Tenis Lapangan

h.    Sepak Bola

i.      Basket

j.      Gowes UII

k.    Jalan Sehat UII

3.   Keagamaan dan Pengabdian Masyarakat

a.    Tabligh Akbar 'Grand Opening SAFIR Ramadan', mengundang Gus Baha.*

b.    Launching Layanan Muallaf.

c.     Khataman Al-Qur’an: Muqaddaman di setiap fakultas.

d.    Khataman Al-Quran Kubra.

e.    Ziarah Makam Tokoh UII.

f.      Medical Check Up.

g.    Anjangsana.

h.    Pengabdian Masyarakat di Taman Opak, Bokoharjo.

i.      Santunan ke Panti Asuhan.

4.   Seni dan Budaya

a.    Festival UII Mencari Bakat.

b.    Pertunjukan Seni Budaya: mengundang Habib Syech Bin Abdul Qadir Assegaf.*

c.     Pameran Khazanah Islam Klasik dan Kontemporer.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya