Liputan6.com, Jakarta- Merayakan satu tahun keberadaannya sebagai pelopor multi beverage machine di Indonesia, Nescafe Dolce Gusto kembali kejutkan para penggemar kopi dengan meluncurkan mesin jenis terbarunya yaitu Mini Me dan Kapsul Milo. Mini Me merupakan mesin generasi terbaru dari Nescafe Dolce Gusto yang memiliki desain stylist, compact dan mampu menjadi inspirasi gaya hidup masyarakat masa kini.
Â
Advertisement
Mini Me didesain layaknya sebuah karya seni modern dan mampu menghasilkan minuman ala cafe dengan sangat mudah. Hadir dalam dua varian warna yaitu hitam dan putih, Mini Me siap menjadi teman Anda untuk bersantai seraya menikmati secangkir kopi.Â
Selain Mini Me, Nescafe Dolce Gusto juga meluncurkan varian kapsul baru MILO yang siap menjadi teman keluarga Anda. MILO melengkapi kapsul yang telah hadir pada Nescafe Dolce Gusto sebelumnya yaitu cappuccino, espresso intenso, Grande Intenso, Mocha, Nestea Peach dan Green Tea Latte.Â
Â
"Kami senang dengan sambutan yang sangat positif dari masyarakat terhadap kehadiran Nescafe Dolce Gusto. Kehadiran Mini Me semakin melengkapi posisi Nescafe Dolce Gusto sebagai the modern art of coffee," ujar Indrasena Patmawidjaja, Business Executive Manager Coffee Business Unit PT Nestle Indonesia di Jakarta Selasa (2/9/2014). (Cyn/Liz)