Diskon Menarik Parfum Ekslusif Matahari Department Store

Parfum dan body mist Nevada Fragrances juga dijual dengan diskon 30 persen.

oleh Unoviana Kartika Setia diperbarui 28 Feb 2016, 18:00 WIB
Diterbitkan 28 Feb 2016, 18:00 WIB
Parum
Ilustrasi Parfum... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Matahari Department Store mengeluarkan seri baru parfum dan body mist eksklusifnya Nevada Fragrances. Dengan pilihan yang makin beragam, parfum dan body mist tersebut juga dijual dengan diskon 30 persen.

Nevada Fragrances adalah produk parfum unggulan yang hanya tersedia di Matahari Department Store sebagai merek eksklusif Matahari Department Store. Nevada Fragrances adalah pengembangan dari merek ekslusif Nevada Fashion yang telah lama ada di Matahari Department Store. Semua produk Nevada Fragrances diproduksi di Eropa yaitu negara Perancis dan Spanyol, yang dimana Eropa adalah pusat dari bisnis dan tren parfum di dunia internasional. 

Seperti dikutip dari siaran pers yang diterima Liputan6.com, Sabtu (27/2/2016), Nevada fragrances tersedia hampir diseluruh gerai Matahari Department Store dari tahun 2012, dan sekarang telah hadir di 129 Matahari Department Store di seluruh Indonesia dengan terus menghadirkan produk yang diminati oleh masyarakat dan penuh inovasi seiring dengan tren masa kini.

Sampai saat ini Nevada Fragrances telah menghadirkan lebih dari 50 jenis parfum baik untuk wanita dan pria, kaum remaja hingga dewasa, juga lebih dari 30 jenis body mist dengan harga yang sangat terjangkau.

Produk Nevada Fragrances juga memiliki kisaran harga yang dapat dijangkau oleh semua kalangan konsumen, dimana harga parfum Nevada Fragrance adalah mulai dari Rp 125 ribu hingga Rp 250 ribu dan body mist Nevada Fragrance mulai Rp 75 ribu hingga Rp 120 ribu. Selain diskon 30 persen, Nevada Fragrance juga dijual dengan program Beli 1 Gratis 1, join promo dengan Nevada Fashion seperti voucher belanja.

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya