Tetap Eksis dengan Dompet Minimalis

Fitur dan spesifikasi yang ditawarkan Huawei Y6 lebih dari cukup untuk memenuhi kegemaran anak muda untuk terus eksis.

oleh Liputan6 pada 02 Mar 2016, 21:00 WIB
Diperbarui 08 Mar 2016, 19:30 WIB
Tetap Eksis dengan Dompet Minimalis
Fitur dan spesifikasi yang ditawarkan Huawei Y6 lebih dari cukup untuk memenuhi kegemaran anak muda untuk terus eksis.
Artikel ini dipersembahkan oleh Huawei Y6 untuk kamu yang ingin tetap eksis dengan dompet minimalis.

Liputan6.com, Jakarta Kegemaran masyarakat Indonesia untuk eksis di media sosial, baik itu meng-upload foto maupun video perlu dukungan gadget yang harganya tidak menguras isi dompet. Memahami kebutuhan tersebut, perusahaan smartphone asal Tiongkok, Huawei menghadirkan ponsel untuk kalangan entry level dan menengah dengan label Huawei Y6.

Fitur dan spesifikasi yang ditawarkan Huawei Y6 lebih dari cukup untuk memenuhi kegemaran anak muda di Indonesia. Bukan itu saja, desain Huawei Y6 yang slim dan elegan bakal bikin gaya kamu makin kece.

#Desain

Huawei Y6 memiliki ukuran layar 5 inci dengan resolusi 1280 x 720 pixels atau HD 720p dengan tingkat kepadatan layar hingga 294 pixel per inch. Lebih unggul dari ponsel lain dikelasnya seperti Samsung Core 2 ataupun Oppo Neo 3. Selain itu, layar Huawei Y6 juga sudah menggunakan teknologi panel In Plane Switching (IPS).

Ketebalan bodi dari Huawei Y6 adalah 7,8 mm. Dengan posisi tombol on/off dan volume berada di bagian tengah, smartphone ini dirancang sedemikian rupa supaya nyaman digenggaman. Tidak hanya tampilan layar depan yang elegan, selimut baterai atau bagian belakang juga memiliki desain mikro yang menyerupai pola LCD.

Fitur dan spesifikasi yang ditawarkan Huawei Y6 lebih dari cukup untuk memenuhi kegemaran anak muda untuk terus eksis.

#Kamera
Huawei Y6 memiliki kamera canggih yang mendukung aktivitas disegala ruangan. Dengan kamera utama berukuran 8 MP, Huawei Y6 tetap mampu menghasilkan foto yang bagus meski pencahayaannya minim.

Huawei Y6 juga memiliki fitur bawaan untuk mempercantik hasil jepretan kamu. Di samping itu, kamu bisa dengan mudah membuat watermark pada foto. Tak perlu takut hasil karyamu di ambil orang lain. Pada menu galeri foto juga bisa update dengan informasi waktu dan tempat, sehingga akan akan selalu mengenang memori yang terdapat pada tempat tersebut.. Kamu tinggal isi lokasi keberadaan dan ketika buka map akan muncul foto tersebut. Satu hal lagi, kamera Huawei 6Y juga mendukung pembuatan Time-Lapse lho!

#System Operasi

Huawei Y6 berjalan dengan sistem operasi Android Lollipop yang dilengkapi dengan antarmuka dari Emotion UI 3.1 sehingga fungsi komunikasi bisa dilakukan dengan mudah dan cepat. Upgrade untuk OS Android Marshmallow sedang dipersiapkan oleh Huawei.

Huawei Y6 ini ditenagai oleh chipset dari Qualcomm Snapdragon 210. Chipset tersebut hadir bersama dengan prosesor quad core 1,1 GHz dari ARM Cortex A7. Prosesor ini didukung dengan memori RAM berkapasitas 2 GB dan pengolah grafis GPU Adreno 304. Untuk sebuah smartphone entry level, RAM sebesar 2 GB sudah lebih dari cukup untuk memenuhi kebutuhan kamu.

Fitur konektivitas yang dimilikiolehHuawei Y6 juga sudah cukup lengkapmeliputiBluetooth,WiFi,dual SIM,GPS, dan 3GHSPA.Huawei Y6dibanderol dengan harga kurang dari 2,5 Juta rupiah, cukup terjangkau bukan? Sebagai ponsel yang bisa mendukung kegemaran kamu untuk eksis dimediasocial dan melakukanfungsismartphonelainnyaHuawei Y6 adalah pilihan yang tepat.

(Adv)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya