Liputan6.com, Jakarta – Seiring kemajuan teknologi di dunia kecantikan, perawatan tubuh juga turut mengalami perkembangan yang signifikan dalam hal metode atau teknik perawatannya.
Seperti baru-baru ini, klinik kecantikan Dermapro dan Youthology Clinic baru saja meluncurkan jenis perawatan anti aging terbaik di tahun 2020 ini, yakni Collagen Booster dan Lux Collagen.
“Dermapro dan Youthology Clinic baru saja meluncurkan perawatan terbaru di tengah tahun ini yang dinamakan Collagen Booster dan Lux Collagen,” kata dr. Tan Yuanita saat ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, baru-baru ini. Dua jenis perawatan kecantikan anti aging yang apabila digabungkan akan memberikan hasil yang luar biasa perbedaannya dari jenis perawatan anti aging lainnya.
Advertisement
Baca Juga
"Collagen Booster yaitu perawatan yang gunanya untuk melembabkan kulit, mengenyalkan kulit, mengurangi garis-garis dan kerutan halus pada kulit," kata dokter kecantikan langganan para selebritas tanah air itu. "Kalau kita kombinasi antara perawatan Collagen Booster dengan perawatan untuk menghidrasi bagian lapisan kulit yang paling dalam, itu dinamakan perawatan Lux Collagen," sambungnya.
Berbeda dengan jenis perawatan lain yang biasanya hanya berfokus pada satu titik saja, Collagen Booster dan Lux Collagen akan berfokus pada tiga titik yakni wajah, leher dan tangan. "Perawatan Collagen Booster dan Lux Collagen adalah suatu terobosan baru supaya gak cuma wajah aja yang kenceng, tapi gimana agar kulit leher dan kulit tangan juga bagus dan kenceng," jelas dokter yang akrab disapa dr. Tata itu.
“Jadi ini adalah alternatif yang bagus sekali untuk mengencangkan kulit pada bagian yang superfisial. Misal pada pasien yang kulitnya tipis atau pasien yang kulitnya sudah kendur, tapi bukan kandidat yang bagus untuk di benang,” terangnya lebih lanjut.
Kelebihan lainnya dari metode perawatan Collagen Booster dan Lux Collagen adalah tidak menimbulkan rasa sakit dan bengkak saat melakukan perawatan maupun setelah perawatan. "Jadi semuanya terawat seperti kalian berusia 30 tahunan, kulit jadi elastis, kenyal, kemudian juga jadi lifting. Hebatnya lagi gak ada sakit, gak bengkak-bengkak downtime-nya, jadi bisa langsung aktivitas, karena hasilnya bagus banget," papar dr. Tata.
Dalam proses perawatannya, pasien akan diberikan cream anestesi kurang lebih selama 30 menit, kemudian ada serum khusus yang disuntikkan ke bagian bawah kulit, di beberapa titik bagian wajah, leher dan tangan. Selain itu, perawatan Collagen Booster dan Lux Collagen juga tidak menghabiskan waktu yang lama.
"Biasanya perawatan sih gak lama, itu sekitar satu jam sudah selesai dan pasien bisa langsung beraktivitas, karena almost gak ada bekas apapun seperti memar ato bengkak," kata dr Tata.
"Serum yang untuk menghidrasi bagian dalam kulit biasanya dalam waktu satu bulan sudah langsung terlihat hasilnya. Sedang yang lifting untuk Collagen Booster-nya bisa terlihat hasilnya setelah satu atau dua bulan. Dan akan bertahan sampai enam bulan," tambah dia.
Idealnya perawatan Collagen Booster dan Lux Collagen dilakukan tiga bulan sekali. Perawatan jenis ini cocok untuk wanita berusia 30-40 tahun yang merasa kulit wajahnya, kulit lehernya atau kulit tangannya sudah mulai kendur, sudah mulai kehilangan elastisitas, mulai kelihatan kerutan dan sudah mulai kering.
“Yang biasanya melakukan perawatan ini kebanyakan wanita yang berusia 30 sampai 40 tahunan yang merasa kulit wajahnya, kulit lehernya atau kulit tangannya sudah mulai kendur, sudah mulai kehilangan elastisitas, mulai kelihatan kerutan dan sudah mulai kering. Jadi cocok sekali melakukan perawatan jenis ini,” ujarnya.
“Untuk kulit yang gak terlalu kering banget biasanya sekali perawatan saja sudah terlihat hasilnya. Tapi buat kulit yang sangat kering, kita sarankan setiap 3 bulan sekali melakukan perawatan ini agar hasilnya jauh lebih bagus,” tambah dr Tata.
Untuk melakukan treatment Collagen Booster dan Lux Collagen ini, hanya ada di 2 klinik kecantikan terbesar di Jakarta, yakni Klinik Dermapro, di Jl Raya Tanjung Duren Barat 6, No. 16, Jakarta Barat dan juga di Youthology Clinic di Jl Sultan Iskandar Muda No. 99A, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Harga untuk sekali perawatan Collagen Booster adalah Rp9 juta dan untuk perawatan Lux Collagen Rp13 juta.