Heboh Rombongan Jemaah Indonesia Pulang Haji Berpakaian bak Putri Disney: Serasa di Disneyland

Rekaman berdurasi 1 menit 13 detik ini diawali dengan memperlihatkan si pengunggah video berteriak bersama banyak orang lain, menyambut kepulangan jemaah haji Indonesia yang ternyata berpakaian bak Putri Disney.

oleh Asnida Riani diperbarui 15 Jul 2023, 02:02 WIB
Diterbitkan 15 Jul 2023, 02:02 WIB
Jemaah Haji Indonesia
Heboh rombongan jemaah Indonesia pulang haji berpakaian bak Putri Disney. (dok. tangkapan layar TikTok @andyyuniverse/https://www.tiktok.com/@andyyuniverse/video/7254768508729314566)

Liputan6.com, Jakarta - Konten tentang jemaah haji Indonesia masih terus bikin heboh di jagat maya. Yang terbaru, rekaman memperlihatkan jemaah Indonesia pulang haji berpakaian bak Putri Disney tengah ramai di media sosial.

Klip ini dibagikan akun TikTok @andyyuniverse, 11 Juli 2023, dengan keterangan, "Penjemputan Jamaah haji berasa di DisneyLand bertabur Para Princess💕💕." Rekaman berdurasi satu menit dan 13 detik ini diawali dengan memperlihatkan si pengunggah video berteriak bersama banyak orang lain, menyambut kepulangan jemaah haji yang disebut berasal dari Bugis.

"Selamat datang," tulisnya di video yang dimaksud. Yang datang pertama, menurut rekaman itu adalah Elsa, merujuk pada jemaah haji yang mengenakan gamis dan hijab serba putih nan megah. Disusul "Putri Belle" yang mengenakan busana serba emas, lengkap dengan hijab beraksen tulle.

Ada juga "Rapunzel" yang memakai busana serba mauve nan berkilau hampir di seluruh bagiannya. "Sekarang Princess Yasmine dan Aladdin sudah tiba," sambungnya. Ia pun menyebutkan beberapa karakter Putri Disney lain yang seolah menginspirasi busana para jemaah haji Indonesia.

Di antaranya ada Anna, Moana, Putri Salju, Mulan, Putri Merida, bahkan Ariel. Video yang sudah mencatat hampir empat juta penayangan saat artikel ini ditulis pun mengundang berbagai komentar.

"Bugis pride," tulis salah satu TikToker, sementara yang lain berkomentar, "Di Bugis begitu dari dulu, ke tanah suci minta ampunan, pulang-pulang udah style menor cetar mebahana apalgi kalo beli mi emas beeeh silau. Saya juga orang bugis bingung sama bu Hajjahnya stiap tahun begitu semua."

Bukan Kali Pertama

Jemaah Haji Indonesia
Heboh rombongan jemaah Indonesia pulang haji berpakaian bak Putri Disney. (dok. tangkapan layar TikTok @andyyuniverse/https://www.tiktok.com/@andyyuniverse/video/7254768508729314566)

Ada juga yang berkomentar, "Homecoming para miss universe yang telah menyelesaikan tugasnya di tanah suciii." "Belum lagi yang dapat tugas jadi panitia penjemputan jemaah haji, dalam bus berasa toko parfum. Puyeng puyeng dah lo," kata yang lain.

"Enggak kebayang di pesawatnyaa," sambung seorang pengguna TikTok. "Tapi, hati orang siapa yang tahu. Cuma bisa doain aja semoga hajinya mabrur. Mungkin ini kultur aja," kata seorang warganet.

Ini bukan kali pertama momen kepulangan jemaah haji menarik perhatian di media sosial. Sebelum ini, Suarnati Daeng Kanang (46) sudah lebih dulu viral usai memamerkan sejumlah emas di tubuhnya setelah mendarat di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar di Kabupaten Maros pada 5 Juli 2023 untuk kloter pertama sepulang melaksanakan ibadah haji di tanah suci.

Jemaah haji perempuan inii diketahui pengusaha makanan yang aksinya kemudian direkam dan videonya viral di media sosial hingga akhirnya berurusan dengan Bea Cukai untuk diperiksa berkaitan barang mewah bawaannya, lapor kanal Bisnis Liputan6.com per 11 Juli 2023.

Berurusan dengan Bea Cukai

Emak-emak asal Makassar pulang haji malah pamer perhiasan emas
Emak-emak asal Makassar pulang haji malah pamer perhiasan emas. (Dok: TikTok @info_apa_)

Aksinya tampil cetar dengan pamer emas 180 gram saat pulang haji menuai sorotan publik. Pihak Bea Cukai Makassar mengungkap emas yang dibawa jemaah haji asal Makassar, Sulawesi Selatan itu bukan emas asli alias imitasi.

"Berdasarkan penelitian kami, barang tersebut sudah kami koordinasikan dengan pegadaian. Dari pegadaian menyimpulkan bahwa barang tersebut bukan emas, begitu hasilnya. Kemungkinan seperti itu (imitasi)," ungkap Kepala Seksi Penyuluhan dan Layanan Informasi Bea Cukai Makassar Ria Novika Sari dikutip dari Antara.

Sebelumnya, Suarnati Daeng Kanang didampingi penasehat hukumnya memenuhi panggilan pemeriksaan di Kantor Bea Cukai Makassar, Jalan Nusantara, kompleks Pelabuhan Makassar. Bersangkutan diperiksa sekitar tiga jam dari pukul 8.00--10.00 Wita.

"Sudah diklarifikasi di bea cukai. Jadi, kami tidak ada permasalahan lagi di Bea Cukai. Sudah diklarifikasi semuanya terkait video viral itu. Dari jam delapan tadi (diperiksa). Untuk lebih jelasnya silahkan konfirmasi ke Bea Cukai," ucap penasehat hukumnya Ayu sembari berjalan keluar kantor Bea Cukai setempat.

Bebas Pajak?

Jemaah Haji Pamer Emas Diperiksa Bea Cukai Makassar Selama 3 Jam
Jemaah Haji Pamer Emas Diperiksa Bea Cukai Makassar Selama 3 Jam. (Ist)

Ayu menjelaskan, pemeriksaan dilakukan, termasuk dengan mengunjungi kediaman yang bersangkutan untuk dilakukan konfirmasi. Bersangkutan secara kooperatif menunjukkan perhiasan emas ia bawa saat turun dari pesawat itu dan dicocokkan dengan video viral tersebut.

"Memang kesimpulan kami adalah itu barang atau perhiasan yang sama saat dia datang dari Jeddah menuju Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar," paparnya.

Selain itu, Suarnati mengatakan memang membeli barang tersebut dari luar negeri, dalam hal ini di Arab Saudi. "Yang bersangkutan menyampaikan bahwa memang benar barang itu dibeli dari luar negeri dan imitasi. Kurang lebih harganya sekitar Rp900 ribu-an, jadi di bawah satu juta," katanya.

Dalam ketentuan barang bawaan penumpang, khususnya yang tiba dari penerbangan internasional, disebutkan bahwa selama barang belum atau berada di bawah 500 dolar Amerika, akan diberikan pembebasan bea masuk dan pajak dalam rangka impor.

"Iya, karena memang barangnya bukan emas, jadi nilainya mungkin tidak sampai ratusan juta, tidak lebih dari 500 dolar Amerika," tuturnya.

Infografis Rangkaian Puncak Ibadah Haji 2023 dan Pergerakan Jemaah Indonesia. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Rangkaian Puncak Ibadah Haji 2023 dan Pergerakan Jemaah Indonesia. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya