3 Resep Kreasi Ikan Sidat, Bisa Dipepes sampai Olahan Unagi Khas Jepang

Ikan sidat merupakan ikan dengan bentuk ramping dan memanjang menyerupai belut. Ikan ini dapat diolah menjadi berbagai hidangan. Sidat yang dikenal sebagai unagi ini juga sering diekspor ke Jepang.

oleh Winda Syifa Sahira diperbarui 27 Feb 2024, 11:19 WIB
Diterbitkan 27 Okt 2023, 06:00 WIB
Pepes Ikan Sidat
Pepes Ikan Sidat (Dok.Cookpad/@Erlyn_DapurMomsKI)

Liputan6.com, Jakarta - Ikan sidat merupakan jenis ikan dengan bentuk ramping dan memanjang menyerupai belut. Ikan yang dikenal sebagai unagi itu seringkali diekspor ke Jepang. 

Di dalam negeri, ikan sidat juga dapat diolah menjadi berbagai hidangan, seperti pepes maupun dimasak dengan kemangi dan saus tiram. Berikut adalah tiga resep praktis kreasi ikan sidat yang bisa Anda coba di rumah. Dirangkum dari Cookpad, Kamis, 26 Oktober 2023.

Pepes Ikan Sidat

Resep kreasi pengguna @Erlyn_DapurMomsKI ini membutuhkan bahan-bahan:

1,5 kg ekor ikan sidat

Bumbu halus

8 siung bawang merah

5 siung bawang putih

10 buah cabai rawit

4 butir kemiri

3 ruas jari lengkuas muda

2 ruas jari jahe

1 ruas jari kunyit

4 buah tomat

1 sdm garam

1 sdt gula

1 sdt kaldu bubuk

Bumbu tambahan

3 batang sereh, iris serong

8 lembar daun salam

1 ikat kemangi, ambil daunnya

1 buah jeruk nipis

Bahan pembungkus

Secukupnya daun pisang

Secukupnya lidi/tusuk gigi

Cara Membuat Pepes Ikan Sidat

  1. Bersihkan ikan sidat, lalu potong sesuai selera. Setelah itu, rendam dengan air jeruk nipis.
  2. Siapkan bumbu, haluskan, lalu campurkan ke potongan ikan.
  3. Siapkan daun pisang dan sematkan ujungnya. Ambil selembar daun pisang, lalu taruh secara berurutan selembar daun salam, 3 potong ikan beserta bumbunya, sereh, dan tambahkan kemangi di atasnya. Gulung daun lalu semat dengan lidi di kedua ujung daun pisang, lakukan sampai habis.
  4. Kukus kurang lebih 15 menit, atau sampai daun berubah warna.
  5. Panggang di atas panggangan batu sampai kandungan airnya habis. Angkat dan pepes ikan sidat siap disajikan.

Ikan Sidat Kemangi Saus Tiram

Ikan Sidat Kemangi Saus Tiram
Ikan Sidat Kemangi Saus Tiram (Dok.Cookpad/@winonaaa28)

Resep kreasi @winonaaa28 ini membutuhkan bahan-bahan:

1/2 kg ikan sidat segar, potong sesuai selera

Bumbu

5 buah cabai rawit

4 buah bawang merah

2 siung bawang putih

1 bungkus saus tiram

Secukupnya kemangi segar

Secukupnya gula pasir

Secukupnya garam

Secukupnya Air

Cara Membuat Ikan Sidat Kemangi Saus Tiram

  1. Goreng ikan sidat yang sudah di bumbui sampai kuning kecoklatan, sisihkan
  2. Tumis bawang merah, bawang putih dan cabe rawit yang sudah diiris.
  3. Masukan ikan yang sudah di goreng ke dalam tumisan bumbu, lalu aduk. Masukkan garam, gula dan saus tiram. Aduk sampai merata, masukkan air secukupnya dan tes rasa.  
  4. Terakhir masukan kemangi, aduk. Tunggu sampai bumbu meresap.
  5. Angkat dan hidangkan.

Unagi Kabayaki

Unagi Kabayaki
Unagi Kabayaki (Dok.Cookpad/@Ria_WahyuRiawanti)

Resep kreasi pengguna @Ria_WahyuRiawanti ini membutuhkan bahan-bahan:

4 ikan sidat

4 sdm kecap manis

2 sdm margarin

2 sdm daun bawang

2 sdt wijen sangrai

Bumbu marinasi

4 siung bawang putih

4 sdm kecap manis

2 sdm kecap asin

1 sdm bawang putih bubuk

2 sdm minyak wijen

2 sdt kaldu jamur

1 kaldu blok

2 sdt lada bubuk

2 sdt garam

1 sdt gula

Cara Membuat Unagi Kabayaki

  1. Siapkan bahan, pilih ikan yang segar.  Bersihkan, potong kepala dan ekor lalu belah menjadi dua. Hilangkan duri dan rapikan potongan. Bilas sampai bersih kemudian lap dengan tissue makan hingga kesat.
  2. Siapkan bumbu marinasi. Cincang halus bawang putih, campur dengan bumbu lain, aduk rata. Balurkan pada ikan, pastikan rata semua sisi. Dalam wadah tertutup, diamkan dalam kulkas selama minimal 1 jam.
  3. Panaskan margarin dalam teflon dengan api sedang. Masukkan ikan, balik kedua sisi hingga setengah matang. Tambahkan kecap manis, tutup teflon dan panggang hingga matang coklat gelap kedua sisi. Angkat dan tiriskan.
  4. Siapkan nasi putih, olesi dengan campuran kecap dan margarin. Tata ikan di atasnya. Olesi dengan saus sambal jika suka. Taburi dengan wijen sangrai lalu tambahkan irisan daun bawang. Nikmati selagi hangat. 
Infografis Etika Makan Fine Dining
Infografis Etika Makan Fine Dining. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya