Resep Cromboloni yang Kriuk di Luar dan Lumer Nikmat di Dalam

Berikut adalah resep makanan viral cromboloni yang kriuk dan lumer di dalam

oleh Rokhmi Noviastussani diperbarui 26 Mar 2024, 14:16 WIB
Diterbitkan 06 Des 2023, 16:11 WIB
Ilustrasi Cromboloni (sumber : Foodies)
Ilustrasi Cromboloni (sumber : Foodies)

Liputan6.com, Jakarta Belakangan ini, terdapat tren yang sedang viral di media sosial terkait dengan kue pastry yang menjadi sorotan. Jajanan yang kini menjadi primadona ini berasal dari perpaduan kata "Croisant" dan "Bomboloni".

Cromboloni, merupakan kombinasi dua jenis jajanan yang sekarang sedang populer dan diminati oleh penggemar pastry. Tidak hanya disukai oleh pecinta pastry, namun juga menarik perhatian para penikmat kuliner yang membuat konten makanan cromboloni, menyebutnya sebagai sajian yang lezat dan penuh sensasi.

Cromboloni terdiri dari adonan puff pastry yang dibentuk dalam lingkaran besar, kemudian diisi dengan krim lezat yang lembut di bagian tengahnya. Sebagaimana pastry pada umumnya, cromboloni memiliki tekstur kering dan garing di luar, memberikan sensasi kriuk yang mengundang selera.

Mengutip dari beberapa sumber pada Rabu (6/12/2023), berikut resep Cromboloni yang enak dan lumer.

Resep Cromboloni

Ilustrasi Cromboloni (sumber : Foodies)
Ilustrasi Cromboloni (sumber : Foodies)

Untuk membuat cromboloni, terdapat beberapa bahan yang perlu disiapkan. Berikut ini adalah daftar bahan-bahan yang diperlukan:

2 kuning telur

1 lembar puff pastry instan

Selai atau isian berbagai rasa sesuai selera

Langkah-Langkah Membuat Cromboloni

Ilustrasi Cromboloni (sumber : Talabat)
Ilustrasi Cromboloni (sumber : Talabat)
  1. Panaskan oven hingga suhu 180 derajat Celsius.
  2. Gilas puff pastry instan hingga tipis menggunakan alat bantu giling.
  3. Bentuk adonan puff pastry menjadi cromboloni dengan memotongnya menjadi bagian yang panjang.
  4. Gulung adonan seperti saat membuat croissant.
  5. Letakkan adonan cromboloni di atas loyang yang telah dilapisi kertas baking.
  6. Olesi permukaan cromboloni dengan kuning telur untuk memberikan warna yang lebih mengkilap saat dipanggang.
  7. Panggang cromboloni dalam oven selama 20-25 menit, atau hingga berwarna kecokelatan dan matang.
  8. Setelah matang, biarkan cromboloni dingin sejenak sebelum diisi dengan selai sesuai selera.

Variasi Cromboloni

Ilustrasi Cromboloni (sumber : Istimewa)
Ilustrasi Cromboloni (sumber : Istimewa)

Agar pengalaman menyantap cromboloni semakin menarik, berikut adalah beberapa tips variasi dan cara menyajikan cromboloni yang bisa dicoba:

1. Selai Rasa Cokelat: Tambahkan rasa manis dengan menggunakan selai cokelat di dalam cromboloni. Kamu dapat menggunakan selai cokelat klasik atau mencoba selai cokelat hazelnut untuk sentuhan lebih kaya.

2. Selai Greentea: Untuk penggemar rasa greentea, tambahkan selai greentea di dalam cromboloni. Selai dengan rasa yang khas ini akan memberikan aroma dan rasa yang unik pada dessert.

3.  Selai Stroberi: Jika kamu menyukai rasa buah yang segar, percobaan selai stroberi di dalam cromboloni bisa menjadi pilihan yang sempurna. Rasakan sensasi manis dan asam stroberi yang lezat di setiap gigitan cromboloni.

Cara Menyajikan Cromboloni

Ilustrasi Cromboloni (sumber : Istimewa)
Ilustrasi Cromboloni (sumber : Istimewa)

1. Taburi Cokelat Cair: Untuk tampilan yang lebih menarik, tambahkan taburan cokelat cair di atas cromboloni. Variasi dapat menggunakan dark cooking chocolate yang dilelehkan sebagai taburan di atas cromboloni yang masih hangat.

2. Almond Panggang: Berikan sentuhan renyah dengan menambahkan almond panggang yang dicincang kasar di atas cromboloni. Almond akan memberikan tekstur yang berbeda dan meningkatkan kenikmatan saat mengunyah cromboloni.

Apa Arti Bomboloni?

Bombolone atau bomboloni adalah donat tanpa lubang yang di dalamnya berisi filling seperti cokelat leleh, keju yang dicairkan, dan aneka jenis selai lainnya.

Apa Berdanya Donat dan Bomboloni?

Perbedaan donat dengan bomboloni adalah terletak di penampilannya yaitu tanpa lubang dan berbentuk bulat sempurna tanpa toping. Cromboloni memiliki isian di tengahnya

Dari Mana Asal Bomboloni?

Bomboloni merupakan donat padat asal Italia yang memiliki tekstur yang hampir sama dengan donat.

Apa Perbedaan Bomboloni dan Berliner?

Bomboloni identik dengan isian selai cokelat hazelnut, sedangkan Berliner lebih sering diisi selai buah.

Bomboloni Termasuk Makanan Apa?

Bomboloni merupakan variasi donat yang berasal dari Italia. Donat Bomboloni termasuk munchkins, kecuali lubang tengah donat ini diisi oleh custard.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya