Liputan6.com, Jakarta - Top 3 Berita Hari Ini tentang penelitian yang menunjukkan bahwa lebih dari separuh populasi Inggris memiliki kadar kolesterol yang tinggi dan satu dari empat orang mengalami tekanan darah tinggi. Namun, gejala kedua kondisi ini jarang muncul sampai penyakit itu berkembang menjadi masalah yang lebih serius, menyebabkan jutaan orang tidak menyadari risiko kesehatan mereka.
Dalam program penelitian besar bernama Our Future Health, hampir 230.000 orang diuji, dan ditemukan bahwa 54 persen dari mereka memiliki kolesterol tinggi dan 27 persen mengalami hipertensi."Jutaan orang di Inggris hidup dengan tekanan darah tinggi dan peningkatan kolesterol yang tidak terdeteksi, dan ini dapat meningkatkan risiko serangan jantung atau stroke yang serius," ungkap Profesor Sir Nilesh Samani, seorang Direktur Medis di British Heart Foundation (BHF). Berita kedua yang banyak diminati tentang bakal calon presiden (capres) Ganjar Pranowo kembali berbagi ragam cerita melalui akun Instagram pribadi.
Baca Juga
Salah satunya ketika dirinya bertemu dengan seorang mahasiswi asal Korea Selatan. Mantan Gubernur Jawa Tengah ini menyebut dalam unggahannya pada Sabtu, 9 Desember 2023, ia sedang jalan di sebuah mal dan bertemu dengan Kim Haeyeon, seorang mahasiswi S3 Hankuk University of Foreign Studies, Seoul, Korea Selatan.
Advertisement
Ia juga mengungkapkan senang mengetahui banyak anak-anak muda di luar negeri yang mempelajari budaya dan bahasa Indonesia. Berita ketiga yang banyak menarik perhatian adalah tentang gelaran Porsche Sprint Challenge Indonesia 2023 jadi salah satu upaya memperkuat citra Nusa Tenggara Barat (NTB) sebagai destinasi sport tourism. Ajang balap mobil itu telah digelar di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok Tengah, NTB, Minggu, 10 Desember 2023.
"Kesuksesan Porsche Sprint Challenge Indonesia jadi salah satu bukti bahwa InJourney sebagai holding BUMN (sektor) pariwisata dan pendukungnya senantiasa berkomitmen menghadirkan berbagai gelaran event balap untuk memperkuat citra NTB sebagai destinasi sports and entertainment di Indonesia," klaim Direktur Pemasaran dan Program Pariwisata PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) alias InJourney, Maya Watono. Hadirnya mobil Touring Car Race (TCR) Indonesia Race 2 disebut sebagai salah satu kejutan. Untuk lebih lengkapnya simak Top 3 Berita Hari Ini berikut ini.
Pentingnya Periksa Kolesterol dan Darah Tinggi, Penyakit Mematikan yang Bisa Diidap Banyak Orang
Â
Sebuah penelitian menunjukkan bahwa lebih dari separuh populasi Inggris memiliki kadar kolesterol yang tinggi dan satu dari empat orang mengalami tekanan darah tinggi. Namun, gejala kedua kondisi ini jarang muncul sampai penyakit itu berkembang menjadi masalah yang lebih serius, menyebabkan jutaan orang tidak menyadari risiko kesehatan mereka.
Melansir The Sun pada Jumat, 21 Juli 2023, dalam program penelitian besar bernama Our Future Health, hampir 230.000 orang diuji, dan ditemukan bahwa 54 persen dari mereka memiliki kolesterol tinggi dan 27 persen mengalami hipertensi.
Ganjar Pranowo Bertemu Mahasiswi Korea Selatan yang Jago Bahasa Indonesia, Colongan Titip Salam untuk Putranya
Â
Bakal calon presiden (capres) Ganjar Pranowo kembali berbagi ragam cerita melalui akun Instagram pribadi. Salah satunya ketika dirinya bertemu dengan seorang mahasiswi asal Korea Selatan.
Mantan Gubernur Jawa Tengah ini menyebut dalam unggahannya pada Sabtu, 9 Desember 2023, ia sedang jalan di sebuah mal dan bertemu dengan Kim Haeyeon, seorang mahasiswi S3 Hankuk University of Foreign Studies, Seoul, Korea Selatan.
Dorong Citra NTB Jadi Destinasi Sport Tourism Lewat Porsche Sprint Challenge Indonesia 2023
Â
Gelaran Porsche Sprint Challenge Indonesia 2023 jadi salah satu upaya memperkuat citra Nusa Tenggara Barat (NTB) sebagai destinasi sport tourism. Sebagaimana diketahui, ajang balap mobil itu telah digelar di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok Tengah, NTB, Minggu, 10 Desember 2023."Kesuksesan Porsche Sprint Challenge Indonesia jadi salah satu bukti bahwa InJourney sebagai holding BUMN (sektor) pariwisata dan pendukungnya senantiasa berkomitmen menghadirkan berbagai gelaran event balap untuk memperkuat citra NTB sebagai destinasi sports and entertainment di Indonesia," klaim Direktur Pemasaran dan Program Pariwisata PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) alias InJourney, Maya Watono, menurut rilis yang diterima Tim Lifestyle, Senin (11/12/2023).
Â