Jin BTS Didapuk Jadi Duta Merek Pertama FRED, ARMY Ancam Boikot untuk Tunjukan Dukungan pada Palestina

FRED, jenama perhiasan di bawah naungan LVMH yang mengumumkan Jin BTS sebagai duta merek pertama, merupakan salah satu target boikot pendukung Palestina karena diduga terafiliasi dengan Israel.

oleh Asnida Riani diperbarui 09 Jul 2024, 13:00 WIB
Diterbitkan 09 Jul 2024, 13:00 WIB
Jin BTS
Jin BTS ditunjuk jadi duta merek pertama jenama perhiasan mewah di bawah naungan LVMH, FRED. (dok. Instagram @jin/https://www.instagram.com/p/C9J1rruBn8x/)

Liputan6.com, Jakarta - Reaksi ARMY, sebutan penggemar BTS, terbelah setelah Jin diumumkan jadi duta merek FRED. Sebagain fans kagum karena pelantun lagu Super Tuna itu jadi wajah pertama brand perhiasan di bawah naungan LVMH tersebut, sementara yang lain menganggap supergrup K-pop itu telah kehilangan "nilai-nilai" yang selama ini mereka perjuangkan.

Pasalnya, pengumuman itu datang di tengah desakan BTS angkat bicara membela warga Palestina yang tengah jadi korban genosida militer Israel. Sebagai konteks, LVMH merupakan salah satu bisnis yang diduga terafiliasi Israel dan tengah jadi target boikot pendukung Palestina.

"Saya tidak percaya Seokjin (nama asli Jin) melakukan ini di tengah desakan dukungan untuk warga Palestina. Mereka (militer Israel) terus saja menargetkan pengeboman ke sekolah dan kamp pengungsi. Lupakan #SpeakYourselfBTS, saya pamit mundur dari fandom yang selalu saya banggakan selama 10 tahun terakhir," ungkap penggemar yang kecewa.

"Perhiasan-perhiasan yang dipakai Seokin di foto (pengumuman duta merek FRED) habis terjual. Selamat ARMY, kalian sudah berkontribusi pada genosida di Palestina," sindir yang lain.

"Saya rindu masa-masa BTS benar-benar mengurasi brand yang bekerja sama dengan mereka. Saya ingat dulu banyak brand yang mengeluh sulitnya menandatangi kerja sama dengan Bangtan. Sekarang, nikmati uang haram itu!" kritik pengguna berbeda.

"Saya ingat di Festa 2022, mereka bilang khawatir ARMY akan meninggalkan mereka karena hiatus atau wajib militer. TIDAK! Kami tetap berada di sini, mendukung mereka, menunggu mereka, tapi BTS mengusir ARMY dengan tidak sepenuhnya mendengar tuntutan kami. Namjoon (RM) bilang ARMY berubah? Oh kami bisa mengatakan itu pada mereka sekarang," beber fans lain yang sepertinya frustasi dengan kerja sama baru Jin BTS.

Pengumuman Kerja Sama Jin BTS dan FRED

Jin BTS
Jin BTS ditunjuk jadi duta merek pertama jenama perhiasan mewah di bawah naungan LVMH, FRED. (dok. Instagram @jin/https://www.instagram.com/p/C9J1rruBn8x/)

Melansir situs web FRED, Selasa (9/7/2024), mereka menyebut "dengan bangga mengumumkan Duta Merek Global baru kami: Jin dari ikon pop simbolis abad ke-21 BTS." "Sebagai simbol generasi sejati, ia telah memberi pengaruh global dengan bakat dan kepribadiannya, terus menginspirasi jutaan penggemar di seluruh dunia," sebut jenama itu.

"Penuh perhatian dan berkomitmen, dengan senyum abadi dan selera humor yang tinggi, sang pecinta kehidupan abadi dengan sempurna mewujudkan semangat Maison FRED," mereka menyambung. "Kepribadian Jin yang ceria dan gaya kasual kontemporer yang chic selaras dengan modernitas dan individualitas kreasi Maison FRED."

"Kolaborasinya dengan The Sunshine Jeweller menjanjikan kilauan yang unik," tandasnya.

Jin juga membagikan kerja sama itu di akun Instagram pribadinya, Senin, 8 Juli 2024. Personel tertua BTS itu menulis, "Bersyukur jadi bagian dari keluarga FRED sebagai Global Brand Ambassador. Saya benar-benar bahagia dan merasa terhormat jadi duta merek global untuk perhiasan kelas atas Prancis, Maison FRED."

"Mohon nantikan sisi baru dan beragam yang akan kami tunjukkan bersama di masa depan," ia melanjutkan.

Jin BTS Akan Jadi Pembawa Obor Olimpiade Paris 2024?

Jin BTS
Jin BTS. (dok. Instagram @jin/https://www.instagram.com/p/C8KMGPmhJGc/)

Di antara deras arus kritis, ada juga ARMY yang mengais harapan bahwa pernyataan tegas mendukung Palestina akan disuarakan Jin BTS saat menjalani peran sebagai salah satu pembawa obor Olimpiade Paris 2024. Agensinya, Big Hit Music, memang sudah mengonfirmasi keikutsertaan pemilik nama asli Kim Seokjin tersebut di acara multi-olahraga internasional empat tahunan itu.

"Kerja sama dengan FRED memang mengecewakan. Makanya kita harus terus mendesak Jin untuk menyuarakan dukungan pada Palestina di Olimpiade Paris," cuit salah satunya. Pekan lalu, idola berusia 31 tahun ini diharapkan mewakili Korea Selatan dalam estafet obor dengan harapan menyebarkan pesan "harmoni dan perdamaian," menurut sebuah pernyataan, dikutip dari AP, 3 Juli 2024.

Jin baru menyelesaikan dinas militernya bulan lalu. Ia bersama pembawa obor lain dijadwalkan menjelajahi berbagai situs bersejarah negara tuan rumah, namun jadwal spesifiknya belum diungkap. Kirab obor Olimpiade Paris 2024 tercatat sudah dimulai pada April 2024.

Sementara para penggemar merayakan kehormatan ini, banyak yang mengambil kesempatan tersebut untuk mendesak Jin ikut menyerukan gencatan senjata dan menunjukkan solidaritas pada warga Palestina, rangkum Koreaboo. Masyarakat di wilayah kantong itu telah jadi sasaran pembunuhan dan pemusnahan oleh Israel, menurut laporan UNHRC.

Seruan untuk Para Pembawa Obor Olimpiade Paris 2024

Jin BTS
Jin BTS di perayaan Festa 2024. Di salah satu sesi, personel tertua grup itu memberikan pelukan gratis pada 1.000 ARMY. (dok. Instagram @jin/https://www.instagram.com/p/C8KMK0lhJ-O/)

Desakan Jin BTS menyuarakan dukungan untuk Palestina sejalan dengan gerakan Boikot, Divestasi, dan Sanksi (BDS). Situs resmi BDS menunjukkan Israel melakukan "sporticide" terhadap warga Palestina dan mendukung seruan untuk melarang negara tersebut mengikuti Olimpiade.

Pihaknya menyampaikan pesan langsung pada para pembawa obor Olimpiade demi memperkuat seruan mereka. Pesan BDS berbunyi, "Para Pembawa Obor Olimpiade yang terhormat, bergabunglah dalam seruan #CeasefireNow. Bantu hentikan #GazaGenocide Israel."

"Begini caranya," mereka menambahkan. "Ambil satu atau lebih tindakan berikut untuk memastikan nilai-nilai Olimpiade dijunjung tinggi dan berdiri dalam solidaritas dengan warga Palestina di Gaza."

"Bawa atau pakai: bendera Palestina, seruan 'Gencatan Senjata Sekarang,' seruan agar bantuan kemanusiaan masuk secara gratis ke Gaza, seruan untuk mengakhiri genosida Israel di Gaza, seruan untuk embargo militer terhadap Israel, serta seruan untuk mendukung #LarangIsrael dari Olimpiade."

Meski ARMY telah terpolarisasi karena aktivisme pro-Palestina selama beberapa bulan terakhir, secara umum, terdapat konsensus untuk mengikuti panduan BDS. Karena itu, banyak penggemar dan pendukung Palestina mengharapkan fandom bersatu dan mendorong Jin mengambil sikap melalui perannya sebagai pembawa obor.

Infografis Serangan Terkini Israel di Gaza. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Serangan Terkini Israel di Gaza. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya