Top 3 Berita Hari Ini: Putri Charlotte Dipaksa Mengembalikan Hadiah Mahal Senilai Rp700 Jutaan, Kenapa?

Top 3 Berita Hari Ini, Putri Charlotte dipaksa mengembalikan hadiah senilai Rp700 jutaan. Resep sayur lodeh cabai ijo dan Pandji sebut Kaesang Pangarep humblebrag perkara beli roti Rp400 ribu.

oleh Henry diperbarui 27 Sep 2024, 22:02 WIB
Diterbitkan 27 Sep 2024, 22:02 WIB
Gaya Santuy Putri Charlotte Debut di Final Wimbledon Bareng Kate Middleton dan Pangeran William
Kate Middleton duduk bersebelahan dengan Putri Charlotte saat menyaksikan pertandingan tenis final Wimbledon, Minggu, 16 Juli 2023. (dok. AP Photo/Alastair Grant)

Liputan6.com, Jakarta - Top 3 Berita Hari Ini tentang Putri Charlotte, yang berada di urutan ketiga pewaris takhta Kerajaan Inggris, harus mengembalikan hadiah luar biasa mewah yang diterimanya saat baru lahir. Bangsawan berusia sembilan tahun itu diberi hadiah senilai Rp728 juta) saat ia lahir pada 2 Mei 2015. Namun, karena protokol kerajaan yang ketat, anak tengah Pangeran William dan Kate Middleton itu tidak diizinkan menyimpan hadiah mewah tersebut.

Hadiah yang dimaksud berasal dari Natural Sapphire Company, yang menghadiahkan mainan bayi mahal dari emas putih 18 karat dan dihiasi berlian, safir, serta rubi untuk menciptakan Union Jack. Di situs web mereka, perusahaan itu menjelaskan alasan memutuskan membuat mainan mahal untuk merayakan kelahiran Putri Charlotte. Berita kedua yang banyak diminati adalah tentang sayur lodeh merupakan salah satu hidangan berkuah yang populer di Indonesia.

Saking tenar, ada berbagai macam resep sayur lodeh yang bisa dipilih sesuai selera. Di antara banyak opsi menarik, jangan sampai Anda melewatkan sayur lodeh cabai ijo. Dari namanya, Anda tentu sudah terbayang perpaduan gurih kuah sayur lodeh dengan rasa cabai ijo nan khas, yang dikenal lewat sengatan pedas tidak terlalu menggigit.

Serunya, sebagaimana sayur lodeh konvensional, isiannya bisa diganti dengan bahan-bahan favorit. Berita ketiga yang banyak menarik perhatian adalah tentang kontroversi Kaesang Pangarep beli roti hot dog seharga Rp400 ribu di Grand Central Market, Los Angeles, Amerika Serikat (AS), bulan lalu, bersama istrinya, Erina Gudono, masih terus jadi topik hangat perbincangan publik.

Maka itu, putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini mengklarifikasi hal yang dimaksud lewat video podcast-nya yang tayang baru-baru ini. Alih-alih bercerita seperti di rekaman tersebut, menurut komika Pandji Pragiwaksono, Kaesang sebaiknya meminta maaf.

"Dari cerita Kaesang, pada akhirnya roti itu dibeli. Emang disebut mahal, tapi tetap lu beli kan pada akhirnya. Kaesang mau tahu enggak, itu namanya humblebrag," kata Pandji. Ia menyambung, "Sudah mendingan Kaesang dan istri minta maaf saja’. Untuk lebih lengkapnya simak Top 3 Berita Hari Ini berikut ini.

Putri Charlotte Dipaksa Mengembalikan Hadiah Mahal Senilai Rp700 Jutaan, Kenapa?

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Potret Putri Charlotte pada ulang tahunnya yang kesembilan
Potret Putri Charlotte pada ulang tahunnya yang kesembilan. (dok. @princeandprincessofwales/Instagram/https://www.instagram.com/p/C6dejAktAsO/Putri Astrian Surahman)

Putri Charlotte, yang berada di urutan ketiga pewaris takhta Kerajaan Inggris, harus mengembalikan hadiah luar biasa mewah yang diterimanya saat baru lahir. Bangsawan berusia sembilan tahun itu diberi hadiah senilai 36 ribu poundsterling (sekitar Rp728 juta) saat ia lahir pada 2 Mei 2015.

Namun, karena protokol kerajaan yang ketat, anak tengah Pangeran William dan Kate Middleton itu tidak diizinkan menyimpan hadiah mewah tersebut. Melansir Mirror, Kamis, 26 September 2024, hadiah yang dimaksud berasal dari Natural Sapphire Company, yang menghadiahkan mainan bayi mahal dari emas putih 18 karat dan dihiasi berlian, safir, serta rubi untuk menciptakan Union Jack.

Selengkapnya…

3 Resep Sayur Lodeh Cabai Ijo yang Sedap dan Mudah Dibuat

 

Resep sayur lodeh tempe tahu cabai ijo. (dok. Cookpad @EtikSetiya)
Resep sayur lodeh tempe tahu cabai ijo. (dok. Cookpad @EtikSetiya)

Sayur lodeh merupakan salah satu hidangan berkuah yang populer di Indonesia. Saking tenar, ada berbagai macam resep sayur lodeh yang bisa dipilih sesuai selera.

Di antara banyak opsi menarik, jangan sampai Anda melewatkan sayur lodeh cabai ijo. Dari namanya, Anda tentu sudah terbayang perpaduan gurih kuah sayur lodeh dengan rasa cabai ijo nan khas, yang dikenal lewat sengatan pedas tidak terlalu menggigit.

Selengkapnya…

Pandji Sebut Kaesang Pangarep Humblebrag Perkara Beli Roti Rp400 Ribu Bersama Erina Gudono

 

Gaya Kasual Kaesang Pangarep Temani Erina Gudono Ikut Orientasi Program S2 di Amerika Serikat
Gaya Kasual Kaesang Pangarep Temani Erina Gudono Ikut Orientasi Program S2 di Amerika Serikat.  foto: Insta Story @erinagudono

Kontroversi Kaesang Pangarep beli roti hot dog seharga Rp400 ribu di Grand Central Market, Los Angeles, Amerika Serikat (AS), bulan lalu, bersama istrinya, Erina Gudono, masih terus jadi topik hangat perbincangan publik. Maka itu, putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini mengklarifikasi hal yang dimaksud lewat video podcast-nya yang tayang baru-baru ini.

Alih-alih bercerita seperti di rekaman tersebut, menurut komika Pandji Pragiwaksono, Kaesang sebaiknya meminta maaf. "Dari cerita Kaesang, pada akhirnya roti itu dibeli. Emang disebut mahal, tapi tetap lu beli kan pada akhirnya. Kaesang mau tahu enggak, itu namanya humblebrag," kata Pandji di video YouTube-nya, Rabu, 25 September 2024.

Selengkapnya…

 

Infografis 8 Urutan Pewaris Takhta Kerajaan Inggris Setelah Raja Charles III. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis 8 Urutan Pewaris Takhta Kerajaan Inggris Setelah Raja Charles III. (Liputan6.com/Trieyasni)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya