Liputan6.com, Jakarta - Paulus Frans selaku kuasa hukum 5 pelajar yang menjadi tersangka atas tewasnya 2 pelajar SMAN 3 Jakarta yaitu Afriand Caesar Alirhami dan Padian Prawirodirya menyurati Kapolri Jenderal Polisi Sutarman hari ini. Lantaran, permohonan penangguhan penahanan atas 5 tersangka yaitu D, K, P, T, dan A belum juga dikabulkan oleh penyidik Polres Jakarta Selatan.
"Kami minta kebijaksaan polisi terutama Kapolri untuk memberikan atensi pada bawahannya memberikan perlindungan hukum dan penangguhan penahanan," kata Paulus di Mabes Polri, Jakarta, Senin (14/7/2014).
Paulus menyatakan, 5 tersangka yang dibelanya itu trauma karena disatukan oleh tahanan kejahatan lain seperti narkoba. Selain itu, penangguhan penahanan itu dikirimkan, lantaran saat diperiksa, mereka tidak didampingi kuasa hukum.
Paulus menjelaskan, surat proses penangguhan penahanan juga sudah diserahkan ke penyidik Polres Jakarta Selatan sejak 4 Juli 2014.
Paulus menyatakan, 5 tersangka kini ditahan bersama dengan orang dewasa, padahal seharusnya mereka ditahan di tempat khusus. Saat ini, D, K, P, dan T ditahan di Rutan Salemba, Jakarta Pusat. Sementara tersangka inisial A ditahan di Rutan Pondok Bambu.
"Ya minta penangguhan penahanan bisa dikabulkan. Proses hukum berjalan dan bila bersalah silakan dihukum. Dia (A) saat ini kondisinya sangat traumatis, karena penahanan digabung dengan pelaku kejahatan lain, seperti narkoba, dan lainnya," tandas Paulus. (Sss)
5 Tersangka Kekerasan di SMA 3 Kirim Surat Penangguhan ke Kapolri
5 Tersangka yang dibelanya itu trauma karena disatukan oleh tahanan kejahatan lain seperti narkoba.
Diperbarui 14 Jul 2014, 19:38 WIBDiterbitkan 14 Jul 2014, 19:38 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Marc Marquez Tampil Dominan dengan Catatkan 11 Prestasi Gemilang usai Menjuarai MotoGP Thailand 2025
BMKG Imbau Penutupan Jembatan Rawan Putus Agar Tak Menambah Dampak Banjir
VIDEO: Tiba di Soetta, Jenazah Dua Pendaki Puncak Carstensz Dibawa ke Rumah Duka
Resep Sop Buntut Bening: Hidangan Lezat dan Menyegarkan
Nikita Mirzani dan Asistennya Diperiksa Polisi Sebagai Tersangka Kasus Pemerasan
7 Doa Berserah Diri kepada Allah dan Artinya, Raih Kemudahan dan Ketenangan Hati
MVP MotoGP Thailand Ai Ogura Tampil sebagai Pembalap Aprilia Terbaik, Terbiasa dengan Cuaca Panas
VIDEO: Banjir Juga Melanda Halaman Pemerintah Kota Bekasi
Buruh Batal Geduruk Istana dan Kemnaker Besok
Cara Mudah Membersihkan Mie Basah dari Formalin, Hanya Butuh Bahan Ini
Banjir Melanda Jabodetabek
THR PNS Cair Mulai 10 Maret 2025, Paus Fransiskus Alami Gagal Napas Akut