Liputan6.com, Jakarta - Rapat paripurna membahas nasib Rancangan Undang-Undang Pemilihan Kepala Daerah (RUU Pilkada) diskors selama satu setengah jam oleh pimpinan rapat Priyo Budi Santoso setelah mendengarkan penyampaian pandangan fraksi-fraksi di DPR.
"Jadi kita sepakati rapat (Sidang Paripurna RUU Pilkada) kita skor sampai jam 19.30 WIB," kata Priyo sambil mengetok palu, di ruang sidang paripurna Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (25/9/2014) petang.
Namun sebelum menskors rapat, ada penambahan anggota Dewan yang hadir. Yakni 2 anggota dari Fraksi Partai Golkar, 1 anggota dari Fraksi PAN dan 1 anggota dari Fraksi Partai Demokrat.
"Jadi ini tambah 4 anggota total kita yang hadir di rapat paripurna RUU Pilkada ada 500 anggota dari yang sebelumnya 496. Ini hebat," ujar dia.
Namun, dari 4 anggota yang baru hadir tersebut, Wakil Ketua DPR dari Fraksi Partai Golkar itu hanya menyebut nama 1 anggota Fraksi Partai Demokrat yakni Ruhut Sitompul, dan 1 anggota dari Fraksi Partai Golkar yakni Nusron Wahid.
Tak luput, Priyo pun sempat berkelakar tentang sikap apa yang akan diberikan Nusron karena dia sudah resmi dipecat dari Partai Golkar akibat berbeda sikap politiknya saat Pilpres 9 Juli lalu.
"Wah ada bang Ruhut nih baru merapat ini juga ada Nusron, apa nih suaranya nanti yang diberikan apakah sama atau tidak (dengan Golkar)," kelakar Priyo yang disambut gelak tawa anggota Dewan yang menghadiri Sidang Paripurna RUU Pilkada.
Paripurna RUU Pilkada Diskors, Anggota Dewan yang Hadir Jadi 500
"Jadi kita sepakati rapat (Sidang Paripurna RUU Pilkada) kita skor sampai jam 19.30 WIB," kata pimpinan rapat Priyo Budi Santoso.
diperbarui 25 Sep 2014, 18:36 WIBDiterbitkan 25 Sep 2014, 18:36 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Gempa Magnitudo 5,4 Guncang Daruba Maluku Utara, Tak Berisiko Tsunami
Tips Kuat Lari: Panduan Lengkap Meningkatkan Stamina dan Performa
Rusa Ikonik di Florida Terancam Akibat Naiknya Permukaan Laut
Pencegahan DBD di Tempat Kerja: Karyawan Sehat, Perusahaan Tanpa Boncos
Tips Menjadi Orang Sukses: Panduan Lengkap Meraih Kesuksesan
Gamis Elegan untuk Lebaran 2025 dari Artis Cantik yang Jadi Inspirasi
Benyamin Davnie - Pilar Saga Klaim Sudah Tangani 10 Titik Banjir di Kota Tangsel
Mentan Amran Sebut Keuntungan dan Teknologi Jadi Kunci Utama Bagi Generasi Muda Bertani Lewat Brigade Pangan
Link Live Streaming BRI Liga 1 Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Segera Mulai di Indosiar dan Vidio
Pilot Helikopter 25 Tahun Ini Viral Mirip Song Hye Kyo di Descendants of the Sun
WhatsApp Uji Fitur Baru, Pengguna Bisa Mention Nama Grup di Status
Resep Sederhana Membuat Telur Dadar Tebal dan Nikmat