Liputan6.com, Jakarta - Ketua DPR Setya Novanto mengapresiasi program Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang mengeluarkan 'kartu sakti', yaitu Kartu Indonesia Pintar (KIP), Kartu Indonesia Sehat (KIS), dan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).
"Ya saya hanya baca di koran juga di media, nah sepanjang itu untuk kesejahteraan rakyat. Yang betul-betul saya apresiasi bagaimana mendukung rakyat kecil," kata Setya di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (3/11/2014).
Bendahara Umum Partai Golkar itu menilai, kompensasi dari pemerintah untuk rakyat kecil memang harus menjadi perhatian dan prioritas. Setya menambahkan, untuk 'kartu sakti' Jokowi, pemerintah pasti sudah semua menghitung semuanya agar tidak mengalami masalah di kemudian hari.
"Karena sekarang ini rakyat itu harus kita perhatikan betul-betul dalam kompensasinya berkaitan dengan rakyat kecil, infrastruktur untuk pendidikan, kesehatan, BLSM. Tentu semua harus ada hitungannya, tapi yakin itu sudah (dihitung) pemerintah," kata Setya.
Lalu apakah DPR dalam posisi setuju dengan program Presiden Jokowi? "Kita lihat dulu (perjalanannya). Kalau sudah lihat, akan kita akan evaluasi yang kurang," tandas Setya.
Demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia, Pemerintah meluncurkan Program Simpanan Keluarga Sejahtera, Program Indonesia Pintar, dan Program Indonesia Sehat di 5 Kantor Pos di Jakarta, termasuk Kantor Pos Pasar Baru, Kantor Pos Kebon Bawang, Kantor Pos Jalan Pemuda, Kantor Pos Mampang, dan Kantor Pos Fatmawati, pada hari ini.
Secara bertahap pemerintah akan membagikan kepada 15,5 juta keluarga kurang mampu di seluruh Indonesia, yaitu Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), yang menggantikan Kartu Perlindungan Sosial (KPS) sebagai penanda keluarga kurang mampu; Kartu HP (SIM card) yang berisi uang elektronik yang digunakan untuk mengakses Simpanan Keluarga Sejahtera; Kartu Indonesia Pintar (KIP), sebagai penanda penerima manfaat Program Indonesia Pintar; dan Kartu Indonesia Sehat (KIS), sebagai penanda penerima manfaat Program Indonesia Sehat. (Yus)
Ketua DPR: Saya Apresiasi 'Kartu Sakti' Jokowi Jika untuk Rakyat
Pemerintahan Jokowi mulai membagikan Kartu Indonesia Sehat (KIS), Kartu Indonesia Pintar (KIP), dan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) kepada
diperbarui 03 Nov 2014, 13:01 WIBDiterbitkan 03 Nov 2014, 13:01 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Terbongkarnya Sindikat Jual Beli Bayi di Medsos Modus Pura-Pura Adopsi
Harga Emas Antam Hari Ini di Pegadaian Turun, Yuk Simak Penyebab dan Rinciannya Hari Ini
Cara Bikin Nasi Liwet yang Gurih dan Lezat, Mudah Dipraktekkan
Cara Agar Cepat Tinggi: 41 Metode Efektif untuk Pertumbuhan Optimal
Manfaat Luar Biasa Jahe untuk Kesehatan, Gula Darah hingga Imunitas
Kejagung Mulai Periksa Istri dan Anak Zarof Ricar, Serta Pengacara OC Kaligis
Cara Agar Muka Simetris: Panduan Lengkap Meningkatkan Keseimbangan Wajah
Kabar Terbaru Talitha Curtis, Dulu Pemain Sinetron GGS Kini Berjualan Makanan di Depan Minimarket
Menanti Data The Fed, Rupiah Lemes Lawan Dolar AS
Debat Pilkada Aceh Tenggara 2024, Paslon Tak Mau Beri Pertanyaan karena Masih Saudara Malah Saling Dukung
6 Potret Ultah ke-2 Sumehra Keponakan Ayu Ting Ting, Ungkap Rindu Sang Adik
Cara Bikin Nasi Uduk Gurih dan Wangi yang Nikmat