Liputan6.com, Jakarta - Presiden Jokowi masih belum menentukan nama untuk menjabat Jaksa Agung. Wakil Presiden Jusuf Kalla atau JK pun membeberkan kriteria-kriteria yang pantas mengisi jabatan tersebut.
"‎Sesuai fungsinya, Jaksa Agung itu kan ialah menyidik dan menuntut orang, dan menegakkan hukum, dan siapa yang bisa menjalankan itu dengan baik seluruh Indonesia, itulah Jaksa Agung yang baik," ujar JK di Kantor Wapres, Jakarta, Senin (3/11/2014).
Meski sudah menjelaskan kriteria, ‎JK yang sebelumnya juga menjabat sebagai Wakil Presiden mendampingi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengaku belum ada nama yang diputuskan mengisi posisi tersebut. Ia meminta publik menunggu.
"Belum (ada nama untuk jadi Jaksa Agung), tunggu saja," terang JK.
Informasi yang dihimpun Liputan6.com, kandidat kuat untuk menjadi Jaksa Agung adalah Ketua Pusat Pelaporan dan Analisa Transaksi Keuangan M Yusuf.‎ Ia sempat terlihat di Istana. Saat itu, Yusuf mengaku menyerahkan nama-nama calon menteri yang telah ditelusuri transaksi keuangannya.
Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) baru Tedjo Edhy Purdijatno sebelumnya mengatakan ada sejumlah nama calon Jaksa Agung yang muncul. "Banyak namanya, salah satunya Ketua PPATK M Yusuf, terus muncul mantan Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Umum (Jampidum) HM Prasetyo, juga dari NasDem (muncul juga)," ungkap Tedjo. (Sss)
Kriteria Jaksa Agung Baru Versi Jusuf Kalla
Wakil Presiden Jusuf Kalla membeberkan kriteria-kriteria yang pantas mengisi jabatan tersebut.
Diperbarui 03 Nov 2014, 18:11 WIBDiterbitkan 03 Nov 2014, 18:11 WIB
Wakil Presiden Jusuf Kalla membeberkan kriteria-kriteria yang pantas mengisi jabatan tersebut.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
KPK Ungkap Motor Royal Enfield Terdaftar Bukan Atas Nama Ridwan Kamil
Lonjakan Pendaftar PPSU, Cermin Sulitnya Cari Kerja?
KPK Sita Mobil Ridwan Kamil Terkait Kasus Dugaan Korupsi BJB
Wakili Parlemen Asia Pasifik, Ravindra Golkar Hadir di Spring Meeting Bank Dunia dan IMF di AS
DPR: Instruksi Presiden Prabowo Angin Segar untuk Tertibkan Truk ODOL
Pemkot Kediri Klarifikasi Terkait Penulisan Kaesang Sebagai Stafsus Wapres di Situs Resmi, Ini Penjelasannya
Jalur Sepeda untuk Siapa?
Lantik Pengurus Baru, IKA UII Siap Berkontribusi Wujudkan Indonesia Emas 2045
Pemprov Jakarta Tutup Akses JPO dan Halte Transjakarta Rusak di Cakung
Direktur JakTV Tersangka Halangi Penyidikan di Kejagung Kini Jadi Tahanan Kota
Pemprov Jatim Raih WTP 10 Kali Beruntun, Gubernur Khofifah: Bukti Komitmen Wujudkan Good Governance
Komunitas Pesepeda B2W Sambut Baik Wacana Pembenahan Jalur Sepeda di Jakarta