Liputan6.com, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menjadwalkan memeriksa mantan anggota Komisi X DPR Angelina Sondakh atau Angie terkait kasus dugaan suap proyek pembangunan wisma atlet SEA Games, Jakabaring, Palembang tahun 2010-2011.
Mantan Puteri Indonesia ini akan dimintai keterangannya sebagai saksi untuk Kepala Dinas PU Pemerintahan Provinsi Palembang Rizal Abdullah yang juga sudah ditetapkan sebagai tersangka pada kasus tersebut.
"Dia (Angelina Sondakh) akan menjalani pemeriksaan dalam kapasitas saksi untuk tersangka RA (Rizal Abdullah)," ujar Kepala Bagian Pemberitaan dan Publikasi KPK, Priharsa Nugraha di kantornya, Jakarta, Kamis (11/12/2014).
Namun, hingga pukul 11.30 WIB, Angie yang kini sudah menjadi penghuni penjara wanita Pondok Bambu lantaran terlibat kasus suap di Kementerian Pemuda dan Olah Raga (Kemenpora) dan Kementerian Pendidikan Nasional (Kemendiknas) belum juga tampak kehadirannya.
Sebelumnya, KPK sudah memanggil Angie untuk bersaksi pada kasus wisma atlet 4 November 2014 lalu. Namun Angie urung datang lantaran mengaku sakit.
Pada perkara ini, Rizal Abdullah sudah ditetapkan tersangka oleh KPK sejak 29 September 2014. Rizal ditetapkan tersangka dalam kapasitasnya sebagai Ketua Komite Pembangunan Wisma Atlet dan Gedung Serbaguna Pemprov Sumsel tahun anggaran 2010-2011. Modus korupsi Rizal diduga dengan melakukan mark up atau penggelembungan anggaran sehingga menimbulkan kerugian negara sebesar Rp 25 miliar. (Mut)
KPK Kembali Periksa Angie Terkait Kasus Wisma Atlet SEA Games
Sebelumnya KPK sudah memanggil Angie untuk bersaksi pada kasus wisma atlet 4 November 2014 lalu.
Diperbarui 11 Des 2014, 11:52 WIBDiterbitkan 11 Des 2014, 11:52 WIB
Sebelumnya KPK sudah memanggil Angie untuk bersaksi pada kasus wisma atlet 4 November 2014 lalu. ... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pemprov Jakarta akan Tambah Jalur Sepeda Sepanjang 3.8 Kilometer Tahun Ini
Kandidat Terkuat Pengganti Paus Fransiskus Disebut Berasal dari Asia dan Afrika, Ini Alasannya
Perhatikan 5 Kesalahan Terbesar yang Sering Dilakukan dalam Menulis Resume Kerja
Top 3: Apple Bakal Pindahkan Produksi iPhone AS ke India
Obi Sukses, Manchester United Mau Investasi ke Striker 18 Tahun dari Prancis
Vacuum Cleaner Ini Punya Kecepatan Motor 10 Kali Lebih Ngebut dari Mesin F1, Apa Manfaatnya?
Ini Cara Komunitas 'Si Gila Selingkuh Tukad Bindu' Peringati Hari Bumi
Harga Kripto Hari Ini 27 April 2025: Bitcoin dan Ethereum Kompak Menghijau
Perluas Bisnis, Anak Usaha ELSA Salurkan BBM Industri di 3 Titik Vital
Mengenang Bunda Iffet: Ibu yang Mengubah Nasib Slank
Mentan Amran: Tidak Ada Satupun Negara di Dunia, Ingin Indonesia Swasembada Pangan
Tanggal Hijriah Hari Ini Minggu 27 April 2025, Simak Doa Pembuka Rezeki dari Segala Arah