Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi sudah mengambil keputusan untuk tidak melantik Komisaris Jenderal (Komjen) Polisi Budi Gunawan menjadi Kapolri.
Hal tersebut disampaikan Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Desmond J Mahesa yang mengaku mengetahui kalau Jokowi telah menelpon Ketua DPR Setya Novanto dan mengkonfirmasi pembatalan pelantikan Budi.
‎
Desmond mengatakan, Jokowi menyampaikan pembatalan pelantikan Budi Gunawan kepada Setya Novanto pada Rabu 11 Februari 2015 kemarin melalui sambungan telepon.
"Yang saya ketahui, Jokowi menelepon ke Novanto hari Rabu malam. Katanya tidak akan melantik Komjen Budi, usulkan calon kapolri baru," jelas Desmond saat ditemui di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (13/2/2015).
Dalam pertemuan yang dilakukan Presiden dengan DPR, Desmond menguraikan bahwa Wakil Ketua Komisi III Benny K Harman sebagai perwakilan dari Komisi III dimintai pendapat hukum atas keputusan yang akan diambil presiden.
Namun, Desmond menilai bahwa secara normatif hukum, pembatalan tersebut tidak bisa dilakukan Presiden Jokowi.
"Pastilah, normatif hukum tidak bisa dilakukan. Tidak dilantik itu tidak bisa. Dilantik dulu, baru diberhentikan dengan hak prerogatif presiden," tandas Desmond. (Ali/Yus)
Waket Komisi III: Jokowi Telepon Ketua DPR Bilang Tidak Lantik BG
Menurut Desmond, secara normatif hukum, pembatalan tersebut tidak bisa dilakukan Presiden Jokowi.
diperbarui 13 Feb 2015, 11:24 WIBDiterbitkan 13 Feb 2015, 11:24 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
PHM HOTELS dan Panorama Group Pikat Pengunjung di ITB Asia 2024 Singapura dengan Wisata Indonesia Berkelanjutan
3 Bintang Manchester United Jadi Sorotan Usai Kedatangan Amorim, Salah Satunya Malah Mulai Dijauhi
Top 3: Segini Uang Pensiun Mantan Menteri era Jokowi
Coba 4 Resep Kare Ayam Solo, Lezat dan Mudah Dibuat di Rumah
Top 3 Islami: Gus Baha jadi Imam Sering Dimakmumi Jin, Wanti-Wanti Begini
Daftar HP Samsung yang Terima Update Android dan Keamanan selama 6 Tahun
Raminten Adalah Ikon Kuliner dan Budaya Yogyakarta yang Unik
Memahami Ethos Adalah Kunci Sukses Komunikasi dan Kepemimpinan
Cuaca Hari Ini Rabu 13 November 2024: Mayoritas Jabodetabek Hujan Siang hingga Malam
Etnosains Adalah: Memahami Kearifan Lokal Melalui Kacamata Sains
Belajar dari Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang Km 92, Sopir Truk Perlu Paham Cara Kerja Rem
Tujuan Forehand Smes Adalah: Teknik Pukulan Mematikan dalam Bulu Tangkis