Liputan6.com, Jakarta - Wakil Ketua Umum Ikatan Sarjana dan Profesi Perpolisian Indonesia Irjen Pol Purn Sisno Adiwinoto menyebut, bola panas polemik pengisi jabatan Kapolri kembali berada DPR. Sebab, disetujui atau tidak Komjen Pol Badrodin Haiti jadi Kapolri menggantikan Komjen Pol Budi Gunawan tergantung Dewan.
"Bola panas ada di DPR, kalau diterima ya aman, kalau tidak diterima ya bisa jadi pintu politik untuk impeachment," kata Sisno, dalam diskusi Babak Baru KPK-Polri, di Jakarta, Sabtu (21/2/2015).
Dia menilai, siapapun jenderal bintang 3 yang menjadi Kapolri, personel Polri di akar rumput tidak akan terganggu.
"Siapapun yang jadi Kapolri, di bawahnya selalu solid, loyal, dan patuh. Apakah itu BG, Badrodin, atau bintang 3 lain, punya kapasitas yang sama dalam profesional dan kemampuan, tapi legitimasi masyarakat tergantung pengalaman dan hubungan sosial mereka," imbuh dia.
DPR saat ini tengah masa reses. Masa reses berakhir hingga 23 Maret 2015. Surat pemberitahuan pencalonan Badrodin pun sudah dilayangkan ke DPR. Nantinya, surat itu akan dibacakan di Badan Musyawarah DPR, untuk selanjutnya dibahas di Komisi III DPR.
Presiden Jokowi membatalkan pencalonan Komjen Pol Budi Gunawan dan mengusulkan pengangkatan Wakapolri Komjen Pol Badrodin Haiti sebagai pengganti calon Kapolri Komjen Pol Budi Gunawan.
Menteri Sekretaris Negara Pratikno mengatakan, surat pengusulan Kapolri baru dikirim ke DPR pada Rabu 18 Februari 2015.
"DPR sudah menyelesaikan sidang parpurnanya. Surat akan kita kirim hari ini dan saat ini sudah ditandatangani oleh presiden, dan tentu proses di DPR akan dilakukan setelah reses selesai," ujar Pratikno di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Rabu 18 Februari. (Mvi/Riz)
Bola Panas Polemik Kapolri Dinilai Balik ke DPR
Siapapun jenderal bintang 3 yang menjadi Kapolri, personel Polri di akar rumput dinilai tidak akan terganggu.
Diperbarui 21 Feb 2015, 11:26 WIBDiterbitkan 21 Feb 2015, 11:26 WIB
Wakapolri Komjen Pol Badrodin Haiti usai menggelar rapat tertutup di Kantor Menko Polhukam, Jakarta, Jumat (6/2/2015). Rapat tersebut ditujukkan untuk membahas kondisi keamanan di Poso, Sulawesi Tengah. (Liputan6.com/Faizal Fanani)... Selengkapnya
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Wakil Menteri PU Sebut Banjir Bekasi Bukan karena Tanggul Jebol, Tapi Intensitas Hujan Tinggi
Zakat dengan Uang Berapa: Panduan Lengkap Pembayaran Zakat Fitrah 2025
Memahami Nishab Zakat Penghasilan: Panduan Lengkapnya
Niat Zakat Fitrah untuk Adik Laki-laki dan Keluarga, Lengkap dengan Tata Cara dan Bacaan
Top 3 News: Banjir Rendam Perumahan di Bekasi, Ketinggian Air Capai Setinggi Ring Basket
Pengertian dan Tujuan PAUD: Membangun Fondasi Pendidikan Anak Sejak Dini
Lenovo Perkenalkan Laptop AI Yoga Pro 9i Aura dan IdeaPad Slim 3x di MWC 2025
Harga Minyak Anjlok ke Level Terendah, Harga BBM Bakal Turun?
350 Caption Hari Rabu Lucu untuk Menghibur Followers
Jumlah Bayar Zakat Fitrah 2025: Panduan Lengkap dan Terkini
Ustadz Das’ad Latif Ungkap 3 Golongan yang Puasa Ramadhan-nya Ditolak Allah, Siapa Saja?
Tujuan Mempelajari Ushul Fiqh: Memahami Dasar-Dasar Hukum Islam