Liputan6.com, Jakarta - Sekjen Partai Golkar kubu Aburizal Bakrie, Idrus Marham meminta majelis hakim menunda pelaksanaan Surat Keputusan (SK) Menteri Hukum dan HAM yang mengesahkan kepengurusan Golkar kubu Agung Laksono. Dia khawatir akan ada pertumpahan darah di tubuh Partai Golkar.
"Kalau tidak tentu memiliki dampak pada kehidupan politik di masyarakat, bahkan di daerah bisa terjadi konflik sampai pertumpahan darah di kalangan kader Partai Golkar," ujar Idrus di Pengadilan Tata Usaha Negara, Jakarta Timur, Rabu (1/4/2015).
Idrus meminta, dampak ini benar-benar diperhatikan majelis hakim. Dia juga tidak mau ada aksi saling klaim seperti yang terjadi di DPR. Padahal, DPR merupakan pusat politik nasional.
"Cara-cara itu sangat memprihatikan, dan tentu merusak citra Partai Golkar dan melukai nilai demokrasi dan peristiwa itu terjadi di jantung perpolitikan nasional, di rumah rakyat. Kalau di rumah rakyat saja bisa terjadi seperti itu bagaimana di daerah akan terjadi juga," jelas dia.
"Oleh karena itu apa yang disampaikan kuasa hukum kami untuk menunda bukan cukup alasan, alasannya sudah terlalu banyak itu," imbuh Idrus.
Sementara, kuasa hukum kubu Ical, Yusril Ihza Mahendra mengatakan, cukup banyak dampak negatif yang timbul dari keputusan Menkumham. Konflik horizontal antar-kader partai Golkar semakin jelas terlihat.
"Kami sudah mengatakan bahwa dalam waktu seminggu ini sudah terjadi eskalasi yang begitu cepat shingga jika surat keputusan itu tidak ditunda pelaksanannya. Kemungkinan terjadi keadaan yang tidak dapat dipulihkan lagi terutama di DPR sekarang sudah terjadi langkah-langkah yang mengarah kekerasan dan konflik horizontal," jelas dia.
"Di daerah-daerah pergantian kepengurusan, pergantian fraksi di DPR dan DPRD kemudian kemungkinan akan menghambat pilkada yang prosesnya akan dimulai di Juli akan datang. Majelis hakim sudah mendengar alasan-alasan kami meminta penundaan," tandas Yusril Ihza Mahendra. (Mut)
Idrus Marham: Konflik Golkar Bisa Berujung Pertumpahan Darah
Sekjen Partai Golkar kubu Aburizal Bakrie, Idrus Marham khawatir akan ada pertumpahan darah di tubuh Partai Golkar.
Diperbarui 01 Apr 2015, 15:48 WIBDiterbitkan 01 Apr 2015, 15:48 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Mengapa Allah SWT Menyukai Hamba yang Berdoa? Simak Kata Ustadz Adi Hidayat
KMP Nusa Makmur Kandas di Perairan Gilimanuk, Seluruh Penumpang Selamat
Ribuan Lokasi di Riau Menjadi Sasaran Operasi Ketupat Lancang Kuning
Strategi Jasa Marga untuk Kelancaran Arus Mudik Lebaran 2025 di Sumut
Diskon Tarif Tol Lebaran 2025 di Trans Sumatera: Hemat Biaya Perjalanan Anda!
Letusan Dahsyat Gunung Lewotobi Laki-Laki, Warga Dikepung Hujan Kerikil dan Lumpur
Penampakan 13 Selongsong Peluru dan Barang Bukti Kasus Penembakan 3 Polisi di Way Kanan
Pemprov Jakarta Buka Pos Pelayanan KJP Plus di Kantor Kecamatan, Ini Jadwal Layanannya
Makan Ikan Asin Bisa Sebabkan Kanker, Begini Alasannya
Ada Fenomena Ekuinoks Maret 2025, Apa Dampaknya bagi Bumi?
Hasil Swiss Open 2025: Rebut Tiket Perempat Final, Fikri/Daniel Mengaku Tidak Main Bagus
Gunung Lewotobi Laki-Laki Meletus, Warga Diminta Waspadai Potensi Banjir Lahar