Mario Penyusup Garuda Bangga Terkenal Meski Terancam 1 Tahun Bui

Tiar Boro Sitanggang, ibu kandung Mario penumpang gelap Pesawat Garuda akhirnya bisa bertemu putranya di Bandara Sultan Syarif, Pekanbaru.

oleh Liputan6 diperbarui 10 Apr 2015, 04:01 WIB
Diterbitkan 10 Apr 2015, 04:01 WIB
(lip6 Malam) Ibu Mario
(Liputan 6 TV)

Liputan6.com, Pekanbaru - Tiar Boro Sitanggang, ibu kandung Mario penumpang gelap Pesawat Garuda akhirnya bisa bertemu dengan putranya di Bandara Sultan Syarif Kasim 2, Pekanbaru, Riau.

Dalam tayangan Liputan 6 Malam SCTV, Kamis (9/4/2015), Tiar Boro Sitanggang tampak terisak usai menjalani pemeriksaan petugas Bandara Sultan Syarif Kasim, sebelum akhirnya bisa bertemu putranya, Mario Steven Ambarita yang sudah diterbangkan dari Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten.  

Sebab sejak berangkat dan menyelinap pesawat Garuda melalui rongga ban pesawat, Tiar belum mengetahui kabar berita Mario, sampai akhirnya petugas mengizinkannya menemui anaknya itu. Namun pertemuannya tidak boleh diliput media.

Sementara, penyidik sudah selesai memeriksa Mario termasuk olah tempat kejadian perkara atau TKP di Bandara Soekarno Hatta. Kini pihak penyidik sedang menjadwalkan olah TKP di Bandara Sultan Syarif Kasim, Pekanbaru.

Pada Rabu 8 April malam, Kementrian Perhubungan menggelar olah TKP di kawasan Apron Garuda Indonesia Bandara Soekarno Hatta. Berdasarkan hasil pemeriksaan, Mario telah ditetapkan sebagai tersangka atas pelanggaran undang-undang tentang penerbangan.

Meski terancam hukuman 1 tahun penjara Mario justru menulis status di sosial media, berupa pesan untuk ibunya, yang menyampaikan bahwa ia sekarang sudah berada di Jakarta dan terkenal. (Mar/Rmn)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya