Liputan6.com, Bandung - Perdana Menteri Mesir Ibrahim Mahlab menggunakan momen Peringatan ke-60 Konferensi Asia-Afrika (KAA) untuk mengobarkan kembali semangat dukungan terhadap kemerdekaan rakyat Palestina.
Orang nomor satu di pemerintahan Negeri Piramida itu mengatakan sudah saatnya Palestina merengkuh kemerdakaan karena negara ini sudah terlalu lama hidup dalam penderitaan.
"Semangat Bandung yang kini kita segarkan kembali untuk mendukung Palestina mendapatkan kemerdekaannya. Mereka berhak untuk memiliki negaranya sendiri," sebut Mahlab di Gedung Merdeka, Bandung, Jawa Barat, Jumat (24/3/2015).
Oleh karena itu, dia meminta negara di Asia-Afrika peduli atas masalah ini. Tak cuma peduli, tapi juga ikut memberikan aksi atau dukungan nyata dengan mengakui kedaulatan Palestina.
Kemerdekaan Palestina, kata Mahlab, merupakan hal yang penting. Karena ketidakadilan dunia terlihat di Palestina yang masih dijajah oleh Israel.
"Mereka berhak bergerak maju. Mereka berhak mendapatkan kemerdekaan. Kita semua berhak mendapatkan kemerdekaan, tapi ada yang tertinggal dari kita. Mereka adalah Palestina," tegas dia.
Mahlab memastikan negara-negara Asia dan Afrika tak akan membiarkan Palestina berjuang sendirian. "Kita tidak akan melupakan Palestina. Pemimpin kita tidak akan bisa tenang sebelum kita menjadi saksi kemerdekaan Palestina," pungkas dia. (Ado/Yus)
PM Mesir: Semangat Bandung Segarkan Dukungan Palestina Merdeka
Mahlab mengatakan sudah saatnya Palestina merengkuh kemerdakaan karena negara ini sudah terlalu lama hidup dalam penderitaan.
diperbarui 24 Apr 2015, 19:12 WIBDiterbitkan 24 Apr 2015, 19:12 WIB
Presiden Jokowi bersama sejumlah kepala negara mengikuti 'Historical Walk' dalam rangkaian Peringatan ke-60 tahun KAA, di Jalan Asia Afrika, Bandung (Liputan6.com/Herman Zakharia)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Merebus Jagung Manis untuk Jasuke, Mudah Dicoba di Rumah
Polda Sumut Siapkan Skema Pengaturan Lalu Lintas Libur Isra Miraj dan Tahun Baru Imlek
10 Brand Pasta Gigi Tertua di Dunia, Dua Masih Jadi Favorit di Indonesia
Resep Putri Salju Terigu 500 Gram yang Lembut dan Lezat, Kue Favorit saat Lebaran
100 Hari Prabowo-Gibran, Bidang Pertahanan Sudah On The Track?
Manfaat Lemon Menurut Thibbun Nabawi, Bisa Perbaiki Suasana Hati dan Menyehatkan Otak
Pasang PPF di Sini Lalui Proses Detailing dan Coating, Bodi Mobil Dijamin Kinclong
Genjot 3 Juta Rumah, Fahri Hamzah Dorong Hunian Layak Berbasis Komunitas
VIDEO: Dihadiri Prabowo, Begini Penampakan Parade HUT Republik India
Top 3 Tekno: Hacker Incar Layanan Keuangan dan E-commerce di Indonesia Tuai Perhatian
Desa Binaan UMY Hermoyo Edupark Akan Buka saat Libur Lebaran
Zhao Lusi Traktir Penggemar Makan Malam Mewah, Ditopang Tongkat Saat Isi Acara Perdana Sejak Hiatus