Liputan6.com, Jakarta - Majelis Hakim PN Jakarta Pusat menjatuhkan vonis pidana 1 tahun penjara dan denda Rp 2,5 miliar subsider 3 bulan kurungan kepada pemilik sekaligus pemegang saham pengendali PT Antaboga Delta Sekuritas, Robert Tantular.
Dia dinyatakan terbukti bersalah melakukan tindak pidana penipuan terhadap 1.118 orang yang menginvestasikan dananya di reksadana Antaboga. Selain itu, satu pemilik Bank Century--nama lama Bank Mutiara--itu terbukti bersalah melakukan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) dari dana hasil penipuan tersebut.
Menanggapi putusan itu,‎ kuasa hukum Bank Mutiara, Mahendradatta menyambut positif putusan tersebut.‎ Menurut Mahendradatta, kasus reksadana ini murni merupakan kejahatan pidana yang dilakukan Robert Tantular dan kroninya.
"Jadi jelas ini murni kasus tindak pidana. Ini artinya juga kalau uang-uang investor Antaboga itu didapat secara tak halal, karena TPPU itu bisa dikenai terhadap uang dan barang hasil kejahatan," kata Mahendradatta di Jakarta, Senin (25/5/2015).
Putusan PN Jakpus ini juga akan dijadikan pihaknya sebagai senjata terhadap gugatan-gugatan lain dari nasabah Antaboga kepada Bank Mutiara. Seperti di Pengadilan Negeri Surakarta, Pengadilan Negeri Yogyakarta, dan Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
Untuk gugatan di Surakarta bahkan Mahkamah Agung (MA) sudah menolak peninjauan kembali (PK) yang diajukan Bank Mutiara. Sehingga MA memerintahkan proses eksekusi terhadap Bank Mutiara untuk membayar dana 27 nasabah senilai Rp 41 miliar.
Bank yang kini di bawah naungan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) itu dinyatakan bersalah melakukan perbuatan melawan hukum sebagaimana diatur dalam Undang-Undang Nomor 8 tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen.
"Seharusnya (putusan PN Jakpus) ini bisa kami jadikan novum untuk PK kami kemarin. Tapi kami kemarin terburu-buru mengajukan PK karena putusan di PN Pusat belum keluar," ujar dia.
Karena ini sudah diputus (PK-nya), ujar dia, jadi bisa dijadikan bantahan atau perlawanan pihak ketiga dari Bank Mutiara terhadap eksekusi putusan di Solo (Surakarta).
Sementara untuk gugatan serupa di PN Yogyakarta yang diajukan melalui Badan Penyelesaian Sengketa Konsumen (BPSK), Bank Mutiara sudah mengajukan kasasi ke MA atas banding Pengadilan Tinggi Yogyakarta yang menguatkan vonis pada tingkat pertama. Sampai saat ini MA belum mengeluarkan putusan terhadap kasasi itu.
"Kalau ‎kasasi menang, kita tidak akan jadikan bahan perlawanan, tapi kalau sebaliknya bisa kita jadikan bahan untuk PK. Sedangkan di PN Jaksel, putusan PN Pusat ini juga akan kita jadikan sebagai dalil-dalil hukum (di persidangan)," ujar Mahendrata. (Ali)
Senjata Bank Mutiara Lawan Gugatan Nasabah Antaboga
Putusan Robert Tantular akan dijadikan sebagai senjata terhadap gugatan-gugatan lain dari nasabah Antaboga kepada Bank Mutiara.
diperbarui 25 Mei 2015, 23:47 WIBDiterbitkan 25 Mei 2015, 23:47 WIB
Mantan pemilik Bank Century, Robert Tantular tiba di Gedung KPK, Jumat (19/3). Robert Tantular diperiksa terkait proses Fasilitas Pinjaman Jangka Pendek dan dana talangan ke Bank Century. (Antara)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 11 Januari 2025
Rekam Aksi Cabul, Guru Penyuka Sesama Jenis Tawarkan Korban ke Rekannya
Audiensi, Kapolri Siap Dukung Program 3 Juta Rumah
Selain Kecubung, Ini 4 Jenis Buah yang Mengandung Alkohol
Lisa BLACKPINK Rilis Kolaborasi dengan Brand Minuman Mahal yang Pernah Diminum Kakak Erina Gudono
Korban dan Tersangka Kekerasan Seksual Guru Seni Bertambah, Polda NTT Buka Helpdesk
Rezeki Terkadang Tak Sesuai Logika, Simak Penjelasan Mendalam Gus Baha
Respons Disdikbud Medan soal Siswa SD Dihukum Duduk di Lantai, Sudah Meminta Klarifikasi
Situs Online Swinger yang Dibuat Pasutri Ini Punya 17 Ribu Member
Sejarah Pelabuhan Juwana Saksi Perjalanan Rempah Nusantara
Teleskop James Webb Tangkap Aktivitas Misterius dari Chiron
Siswa SD di Medan Dihukum Guru Duduk di Lantai karena Menunggak SPP, Kepala Sekolah: Miskomunikasi