Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akan mengadakan serangkaian pertemuan untuk memutuskan nama-nama calon pemimpin daerah dari partainya. Ia mengatakan momen Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) sangat penting.
Karena, partai yang mendominasi kemenangan saat Pilkada potensial mendongkrak perolehan suara saat Pemilihan Anggota Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres).
"Bupati dan Walikota itu merupakan garis depan partai, karena bertahun-tahun mereka berkomunikasi dengan rakyat melalui program-programnya. Jadi partai politik yang banyak memenangkan Pilkada akan menguntungkan partai saat Pileg dan Pilpres," terang SBY saat berpidato dalam acara pelantikan pengurus pusat di Jakarta Convention Center, Jakarta, Sabtu (4/7/2015).
"Besok kita akan membahas siapa calon gubernur dan wakil gubernur lalu kita akan bahas calon walikota dan wakil walikota," sambung dia.
Ia mengatakan dari pengalamannya membangun Demokrat, kemenangan saat Pilkada menjadi sarana meraup suara saat Pilpres 2019. Karena itu elektabilitas para calon kepala daerah harus memenuhi syarat, juga loyalitas serta integritas calon kepada partai.
"Kalau elektabilitasnya bagus, loyalitas bagus, tinggal ketok palu (menyetujui untuk maju Pilkada)," tukas SBY. (Ali/Vra)
SBY: Menang Pilkada, Partai Untung Saat Pileg dan Pilpres
"Besok kita akan membahas siapa calon gubernur dan wakil gubernur," ujar SBY.
Diperbarui 05 Jul 2015, 01:00 WIBDiterbitkan 05 Jul 2015, 01:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
50 Ucapan Hari Kartini 2025 yang Menyentuh untuk Ibu dan Sahabat Perempuan
Rupiah Menguat Terhadap USD Usai Trump Tekan Fed
Dua Kartini Muda Indonesia Raih Gelar Bergengsi di Apple Swift Student Challenge 2025
Orangtua Baik dan Sholeh, Apakah Anaknya Pasti Tepercik Kebaikannya? Simak UAS
5 Gambar Desain Rumah Ala Japandi, Hunian Ideal di 2025 yang Memadukan Ketenangan dan Kehangatan
Laba Turun, Karya Dharma Tani Nusantara Tetap Janji Bagi Dividen
Gol Telat Federico Valverde Selamatkan Real Madrid dari Kekalahan
Bantuan 1.000 Ekor Burung Hantu Sukses Basmi Hama Tikus di Sawah Majalengka
VIDEO: MU Selamat dari Degradasi, Asnawi Masuk Daftar Skuad ASEAN All Star vs MU
Polda Metro Jaya Bongkar Penipuan Judi Online Modus Slot Scamming
Jin BTS Jadi Kejutan di Konser Coldplay di Korea Selatan, Nyanyikan The Astronaut
5 Contoh Model Baju Kebaya Klasik untuk Hari Kartini 2025, Tampil Elegan di Acara Formal dan Non Formal