Liputan6.com, Yogyakarta - Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Sri Sultan Hamengku Buwono X menggelar pertemuan dengan beberapa pihak seperti dari perwakilan dari keraton Yogyakarta, Pakualaman, akademisi, dan pemerintah daerah DIY pada Rabu 19 Agustus 2015. Pertemuan tersebut untuk menentukan kapan hari jadi Kota Yogyakarta. Sebab, hingga saat ini belum ditentukan kapan hari jadi Kota Yogyakarta.
"Masih dalam perbaikan, apakah artinya hari jadi itu apakah Pemda DIY atau sejarah Yogyakarta. Dari saya belum, saya minta dikaji lagi," ujar Sultan di Kepatihan, Yogyakarta, Rabu 19 Agustus 2015.
Sultan mengatakan, beberapa perwakilan tengah berdiskusi untuk menentukan kapan hari jadi Kota Yogyakarta. "Kalau pemerintahan DIY apakah amanat, apakah tahu kalau pemerintahan di Yogyakarta kan jauh dari itu kan sudah ada. Terserah nanti presentasi lagi," ujar dia.
Sultan mengatakan, masyarakat bisa ikut menentukan kapan hari jadi kota Yogyakarta. "Saya ingin masyarakat yang menentukan pilihan itu," ujar dia.
Sementara itu perwakilan dari Keraton Yogyakarta KRT Jatiningrat mengatakan, hari jadi kota Yogyakarta sangat perlu sebagai penanda Daerah Istimewa Yogyakarta. Namun, penentuan itu harus dibahas secara serius, sehingga perlu keterlibatan masyarakat dalam menentukan kapan hari jadi kota Yogyakarta.
"Kita kan harus punya hari jadi makanya pertimbangan harus teliti sekali insya Allah akan dimintakan ke masyarakat. Tapi pilihan tanggalnya jangan banyak, sehingga masyarakat harus benar-benar mengerti. Kita juga kan bicara dengan dewan, jadi ini serius sekali Pak Gubernur," ujar Jatiningrat. (Mvi/Ans)
Sultan Serahkan Kapan Hari Jadi Kota Yogyakarta ke Masyarakatnya
"Masih dalam perbaikan, apakah artinya hari jadi itu apakah Pemda DIY atau sejarah Yogyakarta."
Diperbarui 20 Agu 2015, 07:10 WIBDiterbitkan 20 Agu 2015, 07:10 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kandidat Terkuat Pengganti Paus Fransiskus Disebut Berasal dari Asia dan Afrika, Ini Alasannya
Perhatikan 5 Kesalahan Terbesar yang Sering Dilakukan dalam Menulis Resume Kerja
Top 3: Apple Bakal Pindahkan Produksi iPhone AS ke India
Obi Sukses, Manchester United Mau Investasi ke Striker 18 Tahun dari Prancis
Vacuum Cleaner Ini Punya Kecepatan Motor 10 Kali Lebih Ngebut dari Mesin F1, Apa Manfaatnya?
Ini Cara Komunitas 'Si Gila Selingkuh Tukad Bindu' Peringati Hari Bumi
Harga Kripto Hari Ini 27 April 2025: Bitcoin dan Ethereum Kompak Menghijau
Perluas Bisnis, Anak Usaha ELSA Salurkan BBM Industri di 3 Titik Vital
Mengenang Bunda Iffet: Ibu yang Mengubah Nasib Slank
Mentan Amran: Tidak Ada Satupun Negara di Dunia, Ingin Indonesia Swasembada Pangan
Tanggal Hijriah Hari Ini Minggu 27 April 2025, Simak Doa Pembuka Rezeki dari Segala Arah
Bunda Iffet Slank dan Cerita di Balik Terbentuknya Komunitas Slankers