Liputan6.com, Jakarta - Demo sopir taksi di depan Gedung DPR makin memanas. Bahkan mereka beraksi bakar ban dan kayu di seberang Gedung DPR, dekat kantor Badan Pemeriksa Keuangan.
Pantauan Liputan6.com, Selasa (22/3/2016), api makin membesar hingga menimbulkan situasi makin kacau. Para pendemo taksi pun makin bertambah banyak. Ribuan pendemo berbondong-bondong menuju Gedung DPR.
Ribuan taksi juga terparkir di sepanjang Jalan Gatot Subroto. Taksi itu memenuhi 2 sisi jalan baik arah Slipi maupun arah Semanggi dan memenuhi 4 jalur. Sehingga tak ada mobil yang bisa lewat.
Pengendara taksi yang berdemo menempeli mobil mereka dengan stiker "Tolak Transportasi Ilegal" di kaca bagian belakang taksi.
Para sopir menggelar unjuk rasa di Gedung DPR dan kantor Kemenkominfo. Mereka menuntut pemerintah untuk memberi tindakan tegas dengan membekukan operasional angkutan umum yang menggunakan mobil berpelat hitam.
Mereka menilai operasional kendaraan itu melanggar Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Angkutan Jalan.
Tuntutan serupa juga pernah disuarakan mereka saat menggelar aksi di Istana Merdeka, Jakarta pada Senin 14 Maret 2016.
Sejumlah perwakilan demonstran yang terdiri dari pengemudi taksi, bus, angkot, dan bajaj telah diterima Menteri Sekretaris Negara Pratikno.
Demo Sopir Taksi Diwarnai Bakar Ban di Seberang Gedung DPR
Ribuan taksi juga terparkir di sepanjang Jalan Gatot Subroto.
Diperbarui 22 Mar 2016, 10:21 WIBDiterbitkan 22 Mar 2016, 10:21 WIB
Sejumlah taksi terparkir di depan Gedung DPR RI, Jakarta, sebelum menggelar unjuk rasa, Selasa (22/3). (Liputan6.com/Johan Tallo)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kapal Ikan Asal Filipina Terciduk Curi Ikan di Perairan Talaud Sulut
Rahasia Makeup Katy Perry Tahan di Luar Angkasa, Pakai Produk Seharga Rp115 Ribu
Kementerian HAM Panggil Manajemen Taman Safari Buntut Aduan Eksploitasi Mantan Pemain Sirkus
Link Live Streaming Liga Champions Borussia Dortmund vs PSG di Vidio, Peluit Kick-off Mau Ditiup
Link Live Streaming Liga Champions Aston Villa vs PSG, Sebentar Lagi Mulai di Vidio
Tak Cukup Sholat dan Puasa, Ini Kunci Sukses 2025 Menurut Buya Arrazy Hasyim
Bahasa Indonesia Jadi Program Studi Baru di Beijing International Studies
Gadis Minahasa di Bawah Umur Jadi Korban Kekerasan Seksual Saudara Tiri
Salar De Uyuni Gurun Garam Terbesar di Dunia Jadi Tempat Kalibrasi Satelit
Jangan Berdoa dengan Cara Begini, Itu Doa Kriminal Kata Gus Baha
Katy Perry Cs Cetak Sejarah Perjalanan ke Antariksa, Mengangkasa di Antara Klaim Inspiratif dan Kritik Kondisi Sosial
Ironi Pengadil Vonis Lepas Kasus Ekspor CPO, Gadaikan Keadilan Demi Harta Dunia