Liputan6.com, Jakarta - Meski telah terjadi kemacetan panjang hingga 6 kilometer di luar Pelabuhan Merak pada Jum'at 1 Juli 2016 dini hari hingga Sabtu 2 Juli 2016 pagi, Menteri Perhubungan Ignasius Jonan mengatakan, kejadian tersebut bukanlah puncak arus mudik Idul Fitri 2016.
"Saya kira sih belum ya, kalau untuk puncak arus mudik di Merak mungkin nanti malam," kata Jonan usai mendatangi Pelabuhan Merak, Kota Cilegon, Minggu (3/7/2016).
Kemacetan 6 kilometer itu menurut Jonan, hanyalah peningkatan kendaraan dan akan terjadi lonjakan pemudik yang lebih besar lagi malam nanti.
Bahkan arus mudik dari Pulau Jawa menuju Pulau Sumatera akan terus terjadi pada H-1 Idul Fitri mendatang.
"Kalau pemantauan pagi ini ya lancar aja sih ya. Mungkin tadi malam, menurut Dirut ASDP dan Kapolda Banten, itu ada peningkatan," tegas dia.
Berdasarkan pantauan di lapangan, Pelabuhan Merak masih dipenuhi ribuan pemudik, baik yang menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat. Bahkan antrean kendaraan di luar pelabuhan yang ingin menyeberang terus mengular.
Menteri Jonan: Puncak Arus Mudik di Merak Malam Ini
Bahkan arus mudik dari Pulau Jawa menuju Pulau Sumatera akan terus terjadi pada H-1 Idul Fitri mendatang.
Diperbarui 03 Jul 2016, 18:59 WIBDiterbitkan 03 Jul 2016, 18:59 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Baim Wong dan Paula Verhoeven Resmi Bercerai, Ini Pesan Adem Ustadz Adi Hidayat
Tambal Lini Serang, Manchester United Bidik Striker Murah dari Bundesliga
KPK Geledah 7 Lokasi Terkait Kasus Dana Hibah Jatim, Sita Dokumen hingga Bukti Elektronik
Rentetan Kasus Kekerasan Seksual oleh Oknum Dokter, Ada Kerapuhan Tata Kelola Sistem Kesehatan?
Eminem Zodiac Sign: Exploring the Astrological Profile of a Rap Icon
Babat Gongso, Kuliner Khas Semarang yang Jadi Bukti Kedatangan Laksamana Cheng Ho
Mendorong Pertumbuhan UMKM Lokal Melalui Kemudahan Akses Pembayaran Digital
Warna Kucing dan Mitosnya, Lebih dari Sekadar Lucu
Polisi Amankan Jukir Liar di Tanah Abang yang Patok Tarif Rp60 Ribu
Inter Milan Ungguli Barcelona dalam Perburuan Striker Ganas Kanada
Pengusaha Mebel Cirebon Merana Akibat Kebijakan Tarif Trump, Ini Permintaan HIMKI kepada Pemerintah
Mantan Kades Jadi Buronan Polisi Indragiri Hilir, Larikan Dana Desa Rp1,3 Miliar