Pemotor Tabrak Polwan Saat Atur Lalu Lintas di Bogor

Ita mengatakan, kepala korban mengalami luka serius akibat terbentur aspal setelah ditabrak

oleh Achmad Sudarno diperbarui 26 Okt 2016, 11:00 WIB
Diterbitkan 26 Okt 2016, 11:00 WIB
Achmad Sudarno/Liputan6.com
Polwan tertabrak hingga luka parah di Bogor (Achmad Sudarno/Liputan6.com)

Liputan6.com, Bogor - Bripka Triyanti (32), perwira polwan Satlantas Polres Bogor menjadi korban tabrakan pengendara motor yang akan dihentikannya di Jalan Raya Tegar Beriman depan Mako Kodim 0621, Kabupaten Bogor.

Akibat kejadian itu, Triyanti dilarikan ke Rumah Sakit Trimitra. Namun, tak lama kemudian korban dirujuk ke Rumah Sakit Kramatjati, Jakarta karena luka parah di bagian kepala.

Kasubag Humas Polres Bogor AKP Ita Puspitalena mengatakan, kepala korban mengalami luka serius akibat terbentur aspal setelah ditabrak pemotor.

Ita mengatakan, peristiwa berawal Rabu pagi tadi pukul 07.15 WIB. Ketika itu, Triyanti sedang mengatur lalu lintas di jalur cepat Jalan Raya Tegar Beriman. Muncul pengendara motor Yamaha Mio hitam F 5419 MN dari jalur lambat kemudian tepat di Mako Kodim, sepeda motor yang dikemudikan AT (28) itu beralih ke jalur cepat.

Karena sepeda motor dilarang melintas di jalur cepat, Triyanti berupaya menghalanginya. Namun, AT yang membonceng AJ (19), justru melajukan kendaraannya dengan kecepatan tinggi hingga menabrak korban.

"Korban terpental sekitar lima meter dan sempat pingsan," ujar Ita.

Menurut dia, pelaku yang merupakan warga Desa Hambalang, Citeureup, Bogor beserta barang bukti sudah diamankan guna penyidikan lebih lanjut.

"Kasusnya sedang ditangani unit Laka Polres Bogor," ujar Ita.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya