Segmen 1: Kapal Tanker Terbakar hingga Penumpang Bawa Sabu

Kapal tanker yang sedang diperbaiki di Pelabuhan Batu Ampar terbakar. Sementara aparat Bea Cukai Juanda tangkap penumpang pembawa sabu.

oleh Liputan6 diperbarui 17 Nov 2016, 02:18 WIB
Diterbitkan 17 Nov 2016, 02:18 WIB

Liputan6.com, Batam - Kapal tanker yang sedang diperbaiki terbakar di Pelabuhan Batu Ampar, Batam, Kepulauan Riau. Satu pekerja tewas dan 2 anak buah kapal kritis akibat insiden ini. Diduga, kebakaran kapal dipicu gas yang bocor terpercik api mesin pemotong besi.

Sementara itu, aparat Bea Cukai Juanda, Sidoarjo, menangkap seorang penumpang bernama Nissa Rusmawati yang kedapatan membawa sabu seberat 930 gram. Penumpang pesawat Air Asia dari Malaysia itu menyembunyikan barang haram dalam besi gagang koper.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya