Warga Solo Gelar Festival Hadrah

Warga Solo menggelar festival hadrah untuk memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW.

oleh shintalestari41 diperbarui 25 Apr 2017, 09:12 WIB
Diterbitkan 25 Apr 2017, 09:12 WIB

Fokus, Solo Ribuan warga Solo memadati Jalan Slamet Riyadi untuk menyaksikan festival hadrah. Sekitar 51 grup dari seluruh kelurahan di kota Solo ikut berlomba untuk memeriahkan peringatan Isra Miraj. Festival dimulai dengan parade dari lapangan kota Barat.

Para peserta menyusuri jalan utama Slamet Riyadi menuju stadion Sriwedari. Kelompok pertama merupakan grup hadrah dari pemkot Solo, kemudian disusul peserta lain. Mereka membawa spanduk dan memainkan musik hadrah.

Di sepanjang jalan yang dilewati, para peserta melantunkan sholawat dengan gaya masing-masing. Para peserta juga melakukan pertunjukan sebagai daya tarik, di antaranya atraksi semburan api. Dalam festival ini diambil lima kelompok atau grup terbaik.Mereka akan mendapatkan hadiah masing-masing uang tunai Rp2 juta.

Usai parade, acara dilanjutkan dengan pengajian dan menabuh hadrah kolosal di Stadion Sriwedari pada malam hari. Festival ini digelar tiap tahun, selain untuk memperingati Isra Miraj, juga untuk menunjukan kebersamaan dan toleransi.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya