Tak Hanya Tutup Alexis, PDIP Minta Anies Tunaikan Janji Ini

Sebagai pemimpin yang dipilih langsung oleh rakyat, sudah seharusnya Anies Baswedan memenuhi semua janji kampanyenya.

oleh Taufiqurrohman diperbarui 31 Okt 2017, 08:10 WIB
Diterbitkan 31 Okt 2017, 08:10 WIB
20160314- Banteng Music Festival 2016- Hasto Kristiyanto-Jakarta
Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto saat konferensi pers Banteng Music Festival 2016 di kawasan SCBD, Jakarta, Senin (14/3/2016). (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memenuhi janji kampanyenya. Ia memutuskan tidak melanjutkan izin usaha Hotel Alexis dan Griya Pijat Alexis.

Saat disinggung hal tersebut, Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto mengaku baru mendengarnya dari media saat itu juga.

"Saya baru dengar ini," kata Hasto di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (30/10/2017).

Hasto berujar, sebagai pemimpin yang dipilih langsung oleh rakyat, sudah seharusnya Anies Baswedan memenuhi semua janji kampanyenya tersebut.

Tak hanya menutup Alexis, Hasto juga meminta Anies menunaikan janji lainnya, yaitu pemberian kredit rumah dengan uang muka 0 persen. 

"Pemimpin yang dipilih secara langsung harus memenuhi janji-janji kampanyenya kan gitu, tinggal rumah tanpa DP," ujar Hasto.

Izin Tak Diperpanjang

Anies Baswedan mengatakan, keputusan menghentikan izin usaha Alexis diambil atas nama Pemerintah Provinsi Jakarta. Ia menyandarkan pertimbangannya pada hasil kajian Pemprov DKI dan laporan warga.

"Seperti kita sampaikan dalam masa kampanye, kita mengambil sikap tegas dan kami mengambil keputusan untuk tidak melanjutkan izin usaha mereka dari Pemprov DKI," tegas Anies di Balai Kota Jakarta, Senin, 30 Oktober 2017. 

Surat tidak diperpanjangnya izin usaha Alexis ditandatangani sejak Jumat, 27 Oktober. "Jadi, kalau ada kegiatan, sudah tidak lagi legal," jelas Anies.

Adanya dugaan praktik prostitusi terselubung menjadi salah satu alasan tidak dilanjutkannya izin usaha hotel tersebut. Anies tegas menolak praktik semacam itu.

"Posisi kita tegas tidak melegalkan prostitusi ya, seperti kita sampaikan dalam masa kampanye," Anies memungkasi.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: 

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya