Hakim Tipikor Tolak Eksepsi Setya Novanto

Dalam sidang putusan sela tersebut, Setya Novanto hadir dengan mengenakan kemeja batik.

oleh Muhammad AliMoch Harun Syah diperbarui 04 Jan 2018, 10:05 WIB
Diterbitkan 04 Jan 2018, 10:05 WIB
Tersenyum, Setya Novanto Jalani Sidang Pembacaan Tanggapan Eksepsi Dakwaan
Jaksa Penuntut Umum membacakan tanggapan eksepsi dakwaan pada sidang lanjutan dugaan korupsi proyek E-KTP dengan terdakwa Setya Novanto di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Kamis (28/12). (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Jakarta - Sidang kasus e-KTP dengan terdakwa Setya Novanto kembali digelar di Pengadilan Tipikor, Jakarta. Sidang tersebut beragendakan pembacaan putusan sela dari majelis hakim.

Dalam keputusannya, majelis hakim menolak eksepsi atau nota keberatan yang disampaikan Setya Novanto pada Rabu, 20 Desember 2017. Penolakan tersebut berdasarkan sejumlah pertimbangan.

"Eksepsi keberatan terdakwa Setya Novanto tidak bisa terima," ucap Ketua Majelis Hakim Yanto, di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Kamis (4/1/2018).

Dengan penolakan nota keberatan tersebut, sidang kasus e-KTP dengan terdakwa Setya Novanto pun dilanjutkan.

Dalam sidang putusan sela itu, Setya Novanto hadir dengan mengenakan kemeja batik. Dia khusyuk mendengarkan putusan sela yang dibacakan majelis hakim secara bergantian.

Pengacara Setya Novanto, Maqdir Ismail, sebelumnya mengungkapkan akan menyiapkan langkah-langkah lain jika eksepsi kliennya ditolak majelis hakim. Persiapan tersebut terkait dengan pokok perkara.

"Kita persiapkan nanti, kalau andai kata eksepsi kami tidak diterima, kami siap-siap untuk sidang pokok perkara," ucap Maqdir.

 

Tersangka e-KTP

Tersenyum, Setya Novanto Jalani Sidang Pembacaan Tanggapan Eksepsi Dakwaan
Terdakwa dugaan korupsi proyek E-KTP Setya Novanto tersenyum jelang mengikuti sidang lanjutan di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Kamis (28/12). Sidang beragendakan pembacaan tanggapan eksepsi dakwaan Jaksa Penuntu Umum. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Dalam kasus korupsi e-KTP ini, KPK sejauh ini telah menetapkan enam tersangka, yaitu Irman, Sugiharto, Markus Nari, Andi Agustinus alias Andi Narogong, Anang Sugiana Sudiardja, dan Setya Novanto.

Untuk Irman, Sugiharto, dan pengusaha Andi Narogong telah divonis. Kemudian, untuk tersangka Setya Novanto masih dalam proses persidangan. Sedangkan Markus Nari dan Anang Sugiana masih dalam proses penyidikan.

Saksikan tayangan video menarik berikut ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya