Kesaksian Warga soal Beringasnya Geng Motor di Kemang

Kawanan diduga geng motor ini menganiaya sekelompok pemuda yang ada di Jalan Kemang Selatan X.

oleh Lady Nuzulul Barkah Farisco diperbarui 05 Mar 2018, 17:08 WIB
Diterbitkan 05 Mar 2018, 17:08 WIB
Kemang
Lokasi sasaran geng motor di Kemang, Jakarta Selatan (Liputan6.com/Lady)

Liputan6.com, Jakarta Sebuah video viral di media sosial yang berisi detik-detik beringasnya aksi sekelompok orang diduga geng motor berulah di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Senin dini hari.

Dalam rekaman video yang diterima Liputan6.com, Senin (5/3/2018), aksi tersebut terjadi dini hari tadi sekitar pukul 01.30 WIB. Pantauan di lokasi, pengambilan video amatir tersebut diduga dari lantai 3 kafe Locarasa.

Setelah merusak beberapa unit sepeda motor di depan kafe Locarasa, kawanan diduga geng motor ini menganiaya sekelompok pemuda yang ada di Jalan Kemang Selatan X.

Berdasarkan kesaksian kakak korban pengeroyokan geng motor, Ikin (58), malam itu adiknya sedang menjaga warung. Namun, sekelompok orang diduga geng motor datang dan mengejar para pemuda yang sedang berkumpul di warung Ikin.

"Jadi semalem ade saya yang jaga warung. Pas pagi-pagi saya ke warung, tahu-tahu kepala sama tangan ade saya udah diperban tuh. Dia sama anak-anak yang nongkrong di warung dikejar-kejar sama geng motor. Terus adik saya akhirnya dipukulin sampe diinjek juga katanya. Kalau kejadiannya sekitar jam 2-an," tutur Ikin kepada Liputan6.com, Senin (5/3/2018).

Senada dengan Ikin, salah satu pegawai minimarket di sekitar lokasi kejadian, menyebutkan jika kejadian berlangsung sekitar pukul 02.00 WIB.

Kawanan pengendara itu tampak melintas di Jalan Kemang Raya dari arah Bangka ke Ampera. Mereka kemudian tiba-tiba berhenti dan turun dari sepeda motornya.

Mendadak terlihat sejumlah orang mendekati motor yang terparkir dan langsung menjatuhkannya satu per satu. Tidak hanya itu, para pria itu juga memukul berkali-kali motor dengan benda diduga sebilah kayu.

Mereka berteriak-teriak malam itu hingga akhirnya berlalu.

5 Orang Terluka

Ilustrasi Begal Motor
Ilustrasi Begal Motor

Lima orang menjadi korban perusakan oleh kelompok yang diduga geng motor di kawasan Kemang, Jakarta Selatan. Keributan itu terjadi sekitar pukul 01.30 WIB dini hari tadi.

"Iya. Ada kejadian pengerusakan motor dan mobil, dan beberapa warga ada yang dianiaya," tutur Kabid Humas Polda Metro Jaya di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (5/3/2018).

Menurut Argo, identitas kelima korban itu adalah Ari Pratama dengan cedera robek kecil di dagu, Viki Eko terluka di kepala, Dodi Januar Pribadi luka di bagian dagu, Mamat Rahmat memar kepala, dan Bayu Ardiansyah mengalami luka lecet di pipi.

"Empat kendaraan roda empat dirusak dan pecah kaca yang ada di lokasi depan kafe," jelas Argo.

Aksi itu terekam dalam sebuah video yang kemudian viral di media sosial. Sekelompok pengendara motor berulah dengan melakukan aksi perusakan di wilayah Kemang, Jakarta Selatan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya